x

Link Live Streaming Korea Masters 2019: Ada 'Penghancur' Ahsan/Hendra di Hong Kong Open

Sabtu, 23 November 2019 08:28 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Arum Kusuma Dewi
Ganda putra Korea Selatan, Choi Solgyu/Seo Seung Jae, akan tampil di babak semifinal BWF Super 300 Korea Masters 2019, Sabtu (23/11/19).

INDOSPORT.COM – Turnamen BWF Super 300 Korea Masters 2019 telah mencapai babak semifinal pada Sabtu (23/11/19) ini. Pertandingan yang akan digelar mulai pukul 09.00 WIB ini bisa disaksikan secara langsung lewat live streaming di kanal BWF.

Pertandingan pembuka akan menyajikan Choi Sol-gyu/Seo Sung-jae (Korea Selatan) vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia). Choi/Seo sedang dalam performa puncak usai berhasil mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di final Hong Kong Open pekan lalu.

Namun, Goh/Tan harus merebut gelar juara demi satu tiket ke World Tour Finals. Di final, pemenang antara Choi/Seo melawan Goh/Tan akan bertemu pemenang antara Lee Yang/Wang Chi-Lin (China Taipei) dan Kim Won Ho/Park Kyung Hoon (Korea Selatan).

Selanjutnya, Akane Yamaguchi (Jepang) akan bertemu ‘bocah ajaib’, An Se-young (Korea Selatan). Keduanya akan memperebutkan satu tiket ke final dan bertemu pemenang antara Saena Kawakami (Jepang) dan Sung Ji Hyun (Korea Selatan).

Baca Juga

Dalam nomor ganda putri, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) akan melawan Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan). Adapun partai satunya mempertandingakan Hsu Ya-Ching/Hu Ling Fang (China Taipei) dan Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang).

Kemudian, nuansa China tersaji di sektor tunggal putra. Legenda bulutangkis Negeri Tirai Bambu, Lin Dan, akan menghadapi Zhao Junpeng. Sedangkan, Lu Guangzu ditantang satu-satunya wakil asal Jepang tersisa, Kanta Tsuneyama.

Terakhir, ganda campuran didominasi oleh pasangan China Taipei. Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang akan menghadapi wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet. Sisanya, Lee Jhe-Huei/Hsu Ya-Ching akan bertemu Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai (Malaysia).

Baca Juga

Link Live Streaming Korea Masters 2019, Sabtu (23/11/19) mulai pukul 09.00 WIB:

BWF (klik di sini)

Perhatian!

Mohammad Ahsan/Hendra SetiawanKorea MastersRaketBulutangkisLive StreamingChoi Sol-gyu/Seo Seung-jaeAn Se-youngBerita Bulutangkis

Berita Terkini