x

Tua-tua Keladi, Ahsan/Hendra Sukses Samai Capaian Momota dan Pasangan China di Tahun 2019

Kamis, 2 Januari 2020 21:10 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Pasangan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan meraih banyak prestasi pada tahun 2019, termasuk BWF World Tour Finals.

INDOSPORT.COM - Tua-tua keladi, ya kiranya itulah ungkapan yang tepat untuk melukiskan kehebatan pasangan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di tahun 2019.

Berdasarkan statistik dari Instagram akun @badminstat, pasangan Ahsan/Hendra diketahui berhasil menyamai pencapaian pasangan China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong serta Kento Momota, dalam hal peraihan gelar major di tahun 2019.

Baca Juga

Di tahun 2019, pasangan Ahsan/Hendra diketahui berhasil memenangkan tiga gelar major event sekaligus yakni All England, Kejuaraan Dunia Bulutangkis dan BWF World Tour Finals 2019.

Namun, siapa sangka jika apa yang berhasil dilakukan oleh pasangan berjuluk The Daddies tersebut ternyata berhasil menyamai pencapaian pasangan ganda campuran muda China dan tunggal putra andalan Jepang?

Ya, sama seperti Ahsan/Hendra, pebulutangkis Kento Momota pun juga sukses meraih tiga gelar tersebut sekaligus di tahun yang sama bahkan ia juga sukses memecahkan pencapaian gelar Lee Chong Wei di tahun 2013 dengan 11 gelar di tahun 2019.

Baca Juga

Demikian pula dengan pasangan Zheng Siwei/Huang Yaqiong yang juga berhasil mengawinkan gelar All England, Kejuaraan Dunia Bulutangkis, dan BWF World Tour Finals dalam tahun yang sama yakni tahun 2019.

Tentunya debut ketiganya di tahun 2020 tepatnya di turnamen Malaysia Masters akan sangat dinanti apakah mereka mampu mengulang hal yang sama, yakni dengan menjuarai All England, Olimpiade Tokyo dan BWF World Tour Finals 2020.

Mohammad Ahsan/Hendra SetiawanKento MomotaBulutangkisAll England 2019Berita OlahragaBerita SportKejuaraan Dunia Bulutangkis 2019Zheng Siwei/Huang YaqiongBerita BulutangkisBWF World Tour Finals 2019

Berita Terkini