x

Target Besar The Next Susy Susanti di Kejuaraan Dunia 2021

Minggu, 21 Juni 2020 15:34 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Pebulutangkis yang disebut sebagai The Next Susy Susanti, yakni Putri Kusuma Wardani membeberkan target besarnya di BWF World Junior Championships 2021.

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis yang disebut sebagai The Next Susy Susanti, yakni Putri Kusuma Wardani membeberkan target besarnya di BWF World Junior Championships yang diselenggarakan pada tahun 2021.

Bulutangkis menjadi salah satu cabang yang terdampak oleh serangan pandemi corona. Sejumlah turnamen terpaksa dibatalkan atau ditunda akibat meluasnya penyebaran virus tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

Salah satu kompetisi yang menjadi korban adalah BWF World Junior Championships yang sedianya akan digelar pada bulan September tahun ini di Auckland, Selandia Baru.

Melalui situs resminya, Jumat (29/05/20), BWF akhirnya mengumumkan ajang untuk para pemain U-19 itu diundur ke tahun depan, tepatnya 11-24 Januari 2021, dengan lokasi pelaksanaan yang masih sama.

Namun meski pelaksanaan turnamen tersebut diundur, persyaratan bagi atlet yang dapat mengikuti ajang itu tidak berubah. Mereka yang boleh tampil hanyalah para atlet yang memenuhi syarat untuk tampil pada tanggal pelaksanaan yang lama.

“Dengan semua pertimbangan yang ada, kami meyakini bahwa perubahan tanggal ini adalah keputusan terbaik untuk menghindari kemungkinan masalah perjalanan dan kerumitan lain yang masih bisa muncul akibat pandemi corona,” ungkap Sekjen BWF Thomas Lund.

“Kami tidak sabar lagi untuk bekerja sama dengan Badminton New Zealand untuk menggelar pertunjukan spektakuler di Auckland,” pungkasnya.

Ketika ditanyai bagaimana perasaannya dengan penundaan BWF World Junior Championshisp ke tahun 2021, maka begini jawaban dari Putri KW saat live IG bersama PP PBSI, Sabtu (20/06/20).

"Enggak apa-apa sih, jadi bisa latihan lebih keras," ujarnya.

Seperti diketahui BWF World Junior Championships yang akan digelar pada tahun 2021 mendatang akan menjadi ajang terakhir keikutsertaan pemain yang dijuluki The Next Susy Susanti tersebut, karena selanjutnya ia akan memulai petualangannya bermain di level senior.

Bermain di tahun terakhir di BWF World Junior Championships, Putri KW membeberkan target terbesarnya di salah satu turnamen bergengsi bulutangkis di level junior tersebut.

"Pengennya juara. Kalau lawan terberat masih ada Riko Gunci dari Jepang yang Juara Dunia tahun lalu dan ada juga lawan-lawan dari China dan Korea Selatan," kata Putri KW.

Demi meraih target besarnya menjadi Juara Dunia di keikutsertaannya yang terakhir pada gelaran BWF World Junior Championships, pemain yang dijuluki The Next Susy Susanti mengaku sudah melakukan persiapan yang baik.

Baca Juga
Baca Juga

"Persiapannya latihan lebih keras, terus pelajari video pertandingan mereka, karena pastikan gaya bermain mereka tidak akan berubah terlalu banyak seperti yang di video," pungkasnya.

Tidak hanya menjadi Juara Dunia di level junior, pemain yang dijuluki The Next Susy Susanti itu juga mengakui kalau suatu saat nanti, dirinya ingin meraih medali emas Olimpiade dan meraih  gelar-gelar lainnya seperti sang idola, Carolina Marin.

Susy SusantiBulutangkisBerita OlahragaBerita SportPutri Kusuma WardaniBerita BulutangkisTim Bulutangkis IndonesiaBWF World Junior Championships 2020

Berita Terkini