x

PV Sindhu Mundur dari Piala Uber 2020

Rabu, 2 September 2020 18:34 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pebulutangkis tunggal putri PV Sindhu memutuskan untuk mundur dari Timnas Bulutangkis India yang akan mengikuti kompetisi Piala Uber 2020.

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis tunggal putri PV Sindhu memutuskan untuk mundur dari Timnas Bulutangkis India yang akan mengikuti kompetisi Piala Uber 2020 pada 3 - 11 Oktober di Aarhus, Denmark.

Dilansir dari situs olahraga telanganatoday.com, pebulutangkis PV Sindu memutuskan mundur dari tim Piala Uber India karena alasan pribadi seperti yang diungkapkan oleh sang ayah, PV Ramana.

Baca Juga
Baca Juga

“Sindhu tidak akan berpartisipasi dalam Piala Thomas dan Uber 2020 karena alasan pribadi," tutur PV Ramana, ayah dari PV Sindhu.

Pebulutangkis PV Sindhu diketahui telah melakukan latihan di Akademi Bulutangkis Pullela Gopichand bersama 7 pebulutangkis yang dinilai memiliki peluang yang besar untuk lolos ke Olimpiade Tokyo pada tahun 2021 mendatang.

Selain PV Sindhu yang memutuskan mundur dari Timnas Bulutangkis India dari Piala Uber 2020, sebelumnya tim bulutangkis Chinese Taipei telah mengumumkan pengunduran diri mereka dari kompetisi Piala Supremasi tersebut.

Dilansir dari situs olahraga 360badminton.com yang disadur dari Sports Sina, Asosiasi Bulutangkis Chinese Taipei memutuskan mundur dari Piala Thomas - Uber yang akan digelar pada 3 - 11 Oktober.

Tetapi, dua pebulutangkis andalan mereka yakni Chou Tien Chen dan Wang Tzu Wei akan tetap berpartisipasi dalam turnamen individual di kompetisi Denmark Open I dan II yang digelar setelah Piala Thomas - Uber 2020.

Baca Juga
Baca Juga

Pada Kamis (27/08/20), Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) resmi merilis keputusan final mereka terkait nasib dari turnamen bulutangkis internasional di tahun 2020 ini.

Dari rilisan resmi BWF, mereka memutuskan tetap menggelar Piala Thomas - Uber 2020, Denmark Open I, Denmark Open II dan yang terakhir Asia Open I, Asia Open II dan diakhiri dengan turnamen BWF World Tour Finals. Hingga saat ini, belum bisa dipastikan siapa saja yang akan memutuskan mundur di Piala Thomas - Uber 2020 pada Oktober nanti.

BWFIndiaPV. SindhuBulutangkisBerita OlahragaBerita SportBerita BulutangkisPiala Uber 2020

Berita Terkini