x

Wonderkid Korea Selatan Akui Sering Nangis Saat Kalah

Minggu, 21 Februari 2021 23:15 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor:
Wonderkid asal Korea Selatan yakni An Se-young mengakui sering nangis ketika dirinya menelan kekalahan dulu di kompetisi bulutangkis internasional.

INDOSPORT.COM - Wonderkid asal Korea Selatan yakni An Se-young mengakui sering nangis ketika dirinya menelan kekalahan dulu di kompetisi bulutangkis internasional.

An Se-young merupakan salah satu nama yang digadang-gadang akan menjadi tunggal putri hebat di masa depan dan akan kembali mengangkat kejayaan Korea Selatan di kancah Olimpiade.

Baca Juga
Baca Juga

Pada tahun 2019 saja, An Se-young berhasil memenangkan penghargaan sebagai Atlet yang Paling Berpotensi oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF), dimana pada saat itu ketika usianya 17 tahun 8 bulan, wakil Korea Selatan berhasil menjuarai BWF World Tour Super 750 di kompetisi French Open 2019.

Diakui oleh An Se-young untuk membuat dirinya bisa mencapai ke level ini, dibutuhkan sebuah pengorbanan yang tidak biasa. Bahkan wonderkid Korea Selatan itu sering menangis ketika menelan kekalahan dulu.

Baca Juga
Baca Juga

"Para pelatih dan teman-teman klub bermain di level yang berbeda. Mereka tampaknya sangat membantu saya. Saya akan berdiri di panggung bulutangkis yang lebih luas di masa depan," katanya.

"Sekarang setelah saya dewasa, saya akan menjadi pemain yang matang. Sekarang (kalah) saya tidak akan menangis lagi. Dulu saya cemas, ketika kalah, saya akan menangis karena terlalu sedih. Sekarang saya harus bekerja keras untuk mengontrol emosi dan lebih banyak tertawa," ujar An Se-young dikutip dari media Aiyuke.


1. Wonderkid Korea Selatan Akui Sering Nangis Saat Kalah

Wonderkid asal Korea Selatan yakni An Se-young mengakui sering nangis ketika dirinya menelan kekalahan dulu di kompetisi bulutangkis internasional.

Tidak hanya mengaku bahwa dirinya sering menangis pada saat dulu, An Se-young pun mengaku sangat berambisi untuk meraih medali di Olimpiade Tokyo 2020 yang akan bergulir sekitar pertengahan tahun nanti.

"Sebagai pemain tunggal putri Korea di Olimpiade, saya merasa sangat tersanjung. Saya juga ingin memenangkan medali Olimpiade di usia muda," tuturnya.

Tunggal putri bulutangkis Korea Selatan  tidak pernah lagi meraih medali sejak Fang Soo-hyun terakhir kali memenangkan medali perak di Olimpiade Barcelona 1992 dan Olimpiade Atlanta 1996 memenangkan medali emas.

An Se-young saat ini menduduki peringkat ke-8 dunia dan merupakan pemain tunggal putri peringkat tertinggi dunia di tim Korea Selatan, dan diperkirakan akan mewakili Negeri Ginseng di Olimpiade Tokyo 2020.

Korea SelatanOlimpiade Tokyo 2020BulutangkisBerita OlahragaBerita SportAn Se-youngBerita Bulutangkis

Berita Terkini