x

Tan Wee Kiong/Tan Kian Meng Bidik Lolos Kualifikasi Olimpiade Paris 2024

Rabu, 29 September 2021 21:19 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
Duet baru Tan Kiang Meng/Tan Wee Kiong untuk bidik peluang lolos kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

INDOSPORT.COM –  Terdegradasi dari pelatnas Malaysia, pebulutangkis Tan Kian Meng berduet dengan Tan Wee Kiong untuk membidik peluang lolos kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

Keduanya memulai bertanding bulutangkis dari turnamen Ducth Open International Challenge di Almere, pada 13 hingga 17 Oktober 2021 mendatang. 

Ambisi baru Tan Kiang Meng berkiprah di sektor ganda putra ini pun tak menghentikan karirnya di sektor ganda campuran bersama Lai Pei Jing.

Namun, beberapa pihak meragukan duet Tan Kian Meng/Lai Pei Jing akan bertahan lama. Mereka menganggap bahwa pasangan itu terbentuk hanya untuk ‘bersenang-senang’.

Baca Juga
Baca Juga

Terlebih, Tan Wee Kiong pun berlaku sama dengan bermain rangkap bersama pasangan barunya, Vivian Hoo. Untuk membantah rumor tersebut, Tan Kian Meng dan kawan-kawan pun mendaftarkan diri dalam sejumlah turnamen di Eropa.

Diantaranya adalah Ducth Open, Denmark Open (19-24 Oktober), Prancis Open (26-31 Oktober), dan Jerman Open (2-7 November) 2021 mendatang.

Baca Juga
Baca Juga

Melansir The Star, Tan Kian Meng menuturkan jika dirinya dan Tan Wee Kiong memiliki target untuk lolos kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

“Saya ingin lolos ke  Olimpiade Paris. Salah satunya dengan pasangan tetap saya Lai Pei Jing di ganda campuran dan yang lainnya dengan Wee Kiong di ganda putra,” kata Tan Kian Meng.


1. Bukan Untuk Bersenang-senang

Duet baru Tan Kiang Meng/Tan Wee Kiong untuk bidik peluang lolos kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

Tan Kian Meng bahkan percaya dengan skill dan pengalaman yang dimiliki Tan Wee Kiong, akan membuat duetnya berhasil hingga ke Olimpiade Paris 2024.

"Saya bekerja sama dengan Wee Kiong tidak untuk bersenang-senang... kita akan membuat kerja sama  ini berhasil,”

“Dia (Tan Wee Kiong) adalah ahlinya di lapangan depan,  sementara saya punya kecepatan dari permainan belakang. Kami baik-baik saja dalam pelatihan... kami hanya perlu menguji kerjasama ini,” pungkas Tan Kian Meng.

Sebagai informasi. duet Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong berada di bawah pelatih Chin Eei Hui di sebuah klub bulutangkis di Petaling Jaya.

BulutangkisAsosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM)Tan Kian Meng/Lai Pei JingGoh V Shem/Tan Wee Kiong

Berita Terkini