Aflah dan Azzahra Gagal Capai Hasil Maksimal di Cabor Renang Olimpiade Tokyo

Sabtu, 24 Juli 2021 19:16 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Dua perenang Indonesia, Aflah Fadlan Prawira dan Azzahra Permatahani, baru saja bertanding di pembuka cabor renang Olimpiade Tokyo 2020, Sabtu (24/07/21).

Aflah Fadlan Prawira menjadi wakil Indonesia pertama yang berkompetisi di cabor renang Olimpiade Tokyo hari ini.

Perenang putra berusia 23 tahun tersebut turun di nomor Gaya Bebas 400m putra dari heat 2.

Di nomor ini, Aflah harus bersaing dengan sejumlah perenang dunia seperti dari  Venezuela, Slovenia, Peru, Malaysia, Kepulauan Cook, Barbados dan Botswana.

Dari hasil perlombaan, Aflah Fadlan Prawira finis dengan catatan waktu 3:55:08. Namun, catatan wktunya itu belum cukup mengantarkannya di top 8, yang menjadi syarat untuk lolos ke babak final.

Dengan demikian, berakhir sudah mimpi peraih dua medali perak dan satu perunggu pada gelaran SEA Games 2019 di Filipina mempersebahkan medali untuk Indonesia di nomor gaya bebas 400.

Meski begitu, Aflah masih akan melanjutkan perjuangannya di nomor 1.500 meter gaya bebas pada 30 Juli mendatang.