On This Day

On This Day: Lahirnya Duo Penyerang Jangkung Eks Tottenham

Senin, 30 Januari 2017 12:43 WIB
Penulis: Rendy Gusti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Getty Images
Dimitar Berbatov saat masih bermasin dan menggunakan jersey Tottenham Hotspur. Copyright: © Getty Images
Dimitar Berbatov saat masih bermasin dan menggunakan jersey Tottenham Hotspur.
Raihan Prestasi yang Jomplang antara Keduanya

Jika melihat raihan prestasi yang pernah didapat keduanya terbilang jomplang. Selama kariernya di dunia sepakbola, Berbatov telah meraih 8 gelar bergengsi sedangkan Crouch hanya meraih 2 gelar saja.

Raihan 8 titel Berbatov didapat ketika dirinya membela CSKA Sofia (1 Piala Liga Bulgaria), Tottenham Hotspur (1 Piala Liga Inggris), dan Manchester United (2 gelar Liga Primer Inggris, 1 gelar Piala Liga Inggris, 2 gelar Community Shield, dan 1 gelar Piala Dunia Antarklub).


Bersama Manchester United, Berbatov meraih banyak gelar.

Sedangkan untuk Peter Crouch, ia hanya meraih dua gelar bergengsi kala membela Liverpool periode 2005-2008. Ketika itu ia menjuarai FA Cup 2005/06 dan mendapatkan gelar Community Shield di tahun 2006.

Selama karier profesionalnya, Berbatov telah membela 7 klub, yaitu CSKA Sofia (1998-2001), Bayer Leverkusen (2001-2006), Tottenham Hotspur (2006-2008), Manchester United (2008-2012), Fulham (2012-2014), AS Monaco (2014-2015), dan PAOK Salonika (2015-2016).


Peter Crouch meraih dua gelar bersama Liverpool.

Untuk Peter Crouch, terhitung ia telah membela 10 klub selama kariernya, yaitu Tottenham Hotspur (1998-2000 dan 2009-2011), Dulwich Hamlet (2000), IFK Hassleholm (2000), QPR (2000-2001), Portsmouth (2001-2002 dan 2008-2009), Aston Villa (2002-2004), Norwich City (2003), Southampton (2004-2005), Liverpool (2005-2008), dan Stoke City (2011-sekarang).

1.1K