Liga 2 Indonesia

Ingin Kabur ke Persebaya, Gelandang PSIM Yogyakarta Ungkap Penyebabnya

Sabtu, 30 September 2017 01:34 WIB
Kontributor: Prima | Editor: Rizky Pratama Putra
© INDOSPORT/Prima Pribadi
Aksi Rangga Muslim (kanan) saat melawan Persebaya Surabaya. Copyright: © INDOSPORT/Prima Pribadi
Aksi Rangga Muslim (kanan) saat melawan Persebaya Surabaya.

Nama Rangga Muslim tengah menjadi buah bibir para pecinta sepakbola di Yogyakarta, khususnya para pendukung PSIM Yogyakarta. Rangga sebelumnya bersikeras untuk pergi dari klub tersebut.

© INDOSPORT/Prima Pribadi
Persebaya Surabaya tengah mengincar Rangga Muslim dari PSIM Yogyakarta. Copyright: INDOSPORT/Prima PribadiPersebaya Surabaya tengah mengincar Rangga Muslim dari PSIM Yogyakarta.

Rangga diketahui tengah diincar Persebaya Surabaya. Menanggapi hal itu sang pemain tak menampik ketertarikannya untuk membela Bajul Ijo.

"Bukan tidak bisa berkarir di sini (PSIM). Persebaya salah satu tim yang lolos ke 16 besar, peluang belajar lebih banyak di sana," ungkapnya.

Saat ini pihak manajeman PSIM masih menahan kepergian pemain tersebut. Selain masih terikat kontrak, tenaga si pemain sangat dibutuhkan di babak 16 besar. 

Selain Rangga Muslim, Persebaya juga mengicar jasa bek sayap PSIM, Said Marjan. Keduanya merupakan pilar yang dibutuhkan PSIM untuk tetap bisa berkompetisi di Liga 2 musim depan.

© INDOSPORT/Prima Pribadi
Skuat PSIM Yogyakarta. Copyright: INDOSPORT/Prima PribadiSkuat PSIM Yogyakarta.

Persebaya sendiri tengah berjuang untuk bisa lolos ke ke Liga 1 musim depan. Saat ini, anak asuh Angel Alfredo Vera ini tengah berjuang di babak 16 besar Liga 2.

Persebaya sejauh ini berpeluang untuk bisa promosi ke kompetisi paling bergengsi di Indonesia ini, karena menjadi pemuncak klasemen sementara Grup C.
 

254