Liga Primer Inggris

Jelang Big Match Chelsea vs MU, Mourinho dan Morata SMS-an!

Sabtu, 4 November 2017 16:30 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Metro
Alvaro Morata dan Jose Mourinho. Copyright: © Metro
Alvaro Morata dan Jose Mourinho.

Chelsea dan Manchester United akan saling bentrok akhir pekan ini. Diakui Morata bahwa pertandingan melawan Manchester United pada Minggu malam WIB besok adalah laga yang penting bagi Chelsea. 

Mourinho telah mengirim pesan singkat (SMS) ke striker Chelsea Alvaro Morata. Konon Mourinho akan membuat perhitungan kepada mantan klubnya tersebut di Stamford Bridge pada hari Minggu siang waktu setempat. Morata dan Mourinho memang berteman akrab ketika masih di Real Madrid dlu.

© Sportbible
Jose Mourinho memeluk wasit keempat, Mike Jones. Copyright: SportbibleJose Mourinho memeluk wasit keempat, Mike Jones.

Seperti diketahui, Morata memang menjadi target Mourinho pada musim panas lalu. Sayangnya, sang pemain justru berlabuh ke Stampord Bridge dengan nilai transfer 70,6 juta poundsterling dari Real Madrid. Namun Morata dan Mourinho dikabarkan belum putus kontak, mereka masih intens berkomunikasi.

"Kami berbicara, tidak hanya musim panas ini. Saya memiliki hubungan baik dengan Jose. Dia adalah pelatih pertama saya di sepakbola profesional dan dia memberi saya kesempatan untuk menjadi seorang profesional," kata Morata seperti dilansir Dailymail.

Awal mulanya Pembicaraan antara Morata, Mourinho dan pihak Manchester United berjalan lancar sampai akhirnya terjadi sebuah pertengakaran yang melibatkan penyerang asal Spanyol ini di bursa transfer musim panas lalu.  

Karena itu, MU kemudian memilih striker Everton, Romero Lukaku dengan nilai transfer 75 juta poundsterling. Saat itu, Chelsea juga tengah melirik Lukaku. 

"Terkadang kita saling mengirim pesan, tidak hanya berbicara tentang sepak bola, tapi juga menanyakan apakah semuanya baik-baik saja dan bertukar beberapa lelucon," lanjutnya.

© Indosport.com
Alvaro Morata dan Romelu Lukaku. Copyright: Indosport.comAlvaro Morata dan Romelu Lukaku.

Morata juga menambahkan bahwa saat ini Tim nya kerap tampil tidak konsisten. Karena itu ia ingin membuktikan kualitasnya saat menjamu Pogba dkk akhir pekan ini.

© INDOSPORT
Alvaro Morata dan Antonio Conte. Copyright: INDOSPORTAlvaro Morata dan Antonio Conte.

"Ini bagus dan saya menghargai hal-hal ini karena Mou adalah pelatih pertama saya. Meski pun sekarang dia adalah saingan saya. Kita perlu menang. Saya senang bermain dengan Mourinho dan menang dengan Mourinho. Tapi sekarang saatnya untuk mencoba menang bersama Antonio (Conte) dan ini adalah kesempatan bagus," tutur mantan striker Juventus ini.

1.4K