Liga Indonesia

Best Starting XI Liga 1 Musim 2017, Tak Ada Pemain Persib

Jumat, 10 November 2017 19:21 WIB
Penulis: Prio Hari Kristanto | Editor: Joko Sedayu
 Copyright:
BEK

Bek Kanan: Putu Gede (Bhayangkara FC)

Putu Gede tidak terlalu sering diandalkan untuk menyerang. Namun, sebagai full back kanan, kemampuannya sangat luar biasa. Putu Gede merupakan pilihan utama di sisi kanan pertahanan Bhayangkara FC musim ini.

Selama gelaran Liga 1, Putu mampu menunjukkan bahwa ia mempunyai kemampuan lengkap sebagai pemain bertahan. Ia  bagus dalam membaca permainan, duel satu lawan satu, melakukan tekel, dan duel udara.

Cadangan: Hasim Kipuw (Bali United)

Bek Tengah: Willian Pacheco (Persija Jakarta)

Sebagai seorang bek, torehan gol Willian Pacheco tak bisa dikesampingkan. Total ia telah mencetak 5 gol. Sebagian golnya bahkan menjadi kunci kemenangan Persija di laga-laga genting.

Sebagai bek tengah, ia memiliki kemampuan fisik dan determinasi yang bagus. Tak heran, Persija menjadi tim dengan kebobolan paling sedikit di Liga 1.

Cadangan: Fachruddin (Madura United)

Bek Tengah: Hamka Hamzah (PSM Makassar)

Dengan usianya yang sudah 33 tahun, karisma Hamka Hamzah di barisan pertahanan sering membuat lawan segan. Hamka Hamzah merupakan salah satu bek terbaik Indonesia yang mampu tampil stabil di tiap klub yang dibelanya.

Hebatnya, selain piawai menjaga barisan pertahanan, ia juga seorang pencetak gol ulung. Musim ini ia telah mencetak 4 gol untuk PSM dan memberikan 3 assists. Juku Eja pun diantarnya masuk dalam 3 besar Liga 1.

Cadangan: Hansanmu Yama Pranata (Barito Putera)

Bek Kiri: Rezaldi Hehanusa (Persija)

Nama Rezaldi Hehanusa masuk dalam nominasi Pemain Muda Terbaik Liga 1 2017. Kontribusi Rezaldi, yang akrab disapa Bule tersebut cukup krusial dalam mendongkrak performa Persija di Liga 1. Kini Persija berada di posisi keenam.

Selain mampu bertahan, ia juga memiliki kecepatan untuk menyisir sisi lapangan dan memberikan assist ke kotak penalti lawan. Ia selalu menjadi pilihan pertama Persija dengan penampilanya yang selalui konsisten. Rezaldi juga menjadi langganan Timnas U-22 asuhan Luis Milla.

Cadangan: Ricky Fajrin (Bali United)