Luis Milla Akan Kembali Bereksperimen untuk Timnas Indonesia di AWS Cup 2017

Jumat, 1 Desember 2017 19:28 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Timnas Indonesia saat melawan Guyana. Copyright: © INDOSPORT/Herry Ibrahim
Timnas Indonesia saat melawan Guyana.

Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla, sepertinya akan menjadikan perhelatan Aceh World Solidarity (AWS) cup 2017 sebagai persapan lanjutan dirinya bersama Timnas Indonesia. Dia pun akan mencoba seluruh penggawa Garuda dalam event ini.

Timnas Indonesia akan menantang tiga negara lainnya dalam event ini. Yakni Kyrgizstan, Mongolia, dan Brunei Darussalam. Milla pun memboyong 24 pemain dalam event yang berlangsung pada 2-6 Desember di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh ini.

"Persiapan kami sebelumnya kita ada 11 hari latihan di luar kota. Dalam latihan itu kita mendapat kesempatan melawan Syria u-23 dan Guyana," ucap Milla, Jumat (01/12/17).

"Minggu ini kita membawa 24 pemain dan akan kita coba semua pemain dalam event ini," jelas pelatih asal Spanyol ini.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Luis Milla dalam jumpa pers usai pertandingan. Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTLuis Milla dalam jumpa pers usai pertandingan. Herry Ibrahim/INDOSPORT

Tak hanya untuk menurunkan seluruh penggawa Garuda. Milla juga akan mencoba beberapa eksperimen. Seperti diketahui Milla sempat berekperimen dengan menempatkan Saddil ramdani sebagai bek kiri.

Kini di perhelatan AWS Cup 2017, Milla tidak menutup kemungkinan kembali melakukan ekperimen.

"Kita akan coba kompetitif di turnamen ini akan berusaha menang dalam tim ada jangka pendek dan panjang. Jangka pendek kita mau coba-coba baru seperti dalam laga sebelumnya ada pemain dengan posisi baru. Tapi kita lihat dulu momen dalam setiap pertandingan kalau memungkinkan kita akan coba lakukan," beber Milla.

Untuk laga perdana, Milla harus mempersiapkan Timnas Indonesia menantang Brunei Darussalam. Laga ini akan berlangsung pada Sabtu (02/12/17) besok pukul 21:30 WIB.

© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Timnas Indonesia saat melawan Guyana. Copyright: INDOSPORT/Herry IbrahimTimnas Indonesia saat melawan Guyana.
608