Liga Indonesia

Resmi, PSM Makassar dan Apparel Asal Inggris Jalin Kerja Sama

Rabu, 20 Desember 2017 16:16 WIB
Kontributor: Basri | Editor: Ahmad Priobudiyono
© Muhammad Nur basri/Indosport.com
CEO PSM, Munafri Arifuddin bersama CEO Umbro Indonesia, Ryan Ghozali Copyright: © Muhammad Nur basri/Indosport.com
CEO PSM, Munafri Arifuddin bersama CEO Umbro Indonesia, Ryan Ghozali

PSM Makassar mengumumkan akan memakai Apparel baru musim Liga 1 2018. Brand apparel asal Inggris, Umbro resmi diperkenalkan manajemen Tim Juku Eja di Hotel Novotel, Rabu (20/12/17).

CEO Umbro Indonesia, Ryan Gozali mengatakan, PSM menjadi klub dengan sejarah panjang di sepakbola Indonesia. Alasan ini dianggap jadi pemikat pihak Umbro untuk berkontribusi di dalam penyediaan apparel tim untuk Hamka Hamzah dkk.

"PSM dan Umbro memiliki tradisi sepakbola yang sangat mendalam. PSM memiliki kesamaan dari sisi tradisi sepakbola, PSM didirikan tahun 1915 dan merupakan klub tertua dan salah satu yang tersukses di Asia Tenggara," kata Ryan saat jumpa pers di Hotel Novotel, Makassar, Rabu (20/12/17).

Ryan melanjutkan, Umbro didirikan tahun 1924, dan merupakan brand pelopor sportswear di industri sepakbola. Karena itu,  pihaknya mengaku sangat bangga dapat menjadi bagian dari keluarga besar PSM Makassar.

"Kami sangat bangga dapat menjadi bagian dari sejarah PSM. Umbro juga ingin berkontribusi untuk perjuangan Juku Eja dengan menyuplai produk yang berkualitas," Jelasnya.

© Muhammad Nur basri/Indosport.com
CEO Umbro Indonesia, Ryan Ghozali Copyright: Muhammad Nur basri/Indosport.comCEO Umbro Indonesia, Ryan Ghozali

CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin mengatakan, tidak perlu waktu lama untuk memutuskan bekerja sama dengan Umbro. Selain Umbro adalah brand internasional yang telah lama mendukung klub-klub besar di dunia, dari sisi bisnis dianggap cukup menguntungkan bagi Tim Juku Eja.

"Umbro sangat berpengalaman di dalam menyediakan apparel bagi tim-tim besar di dunia. Tentu kerja dengan durasi kontrak dua tahun ini akan menguntungkan bagi kedua belah pihak," kata Munafri yang juga calon Walikota Makassar.

Umbro merupakan brand sepakbola asal Manchester, Inggris yang telah mendekorasi sejarah sepakbola dunia di mana hampir seluruh klub dan negara besar sepakbola pernah menggunakan jersey Umbro dalam sejarahnya.

© reno firhad rinaldi/indosport.com
CEO PSM, Munafri Arifuddin bersama CEO Umbro Indonesia, Ryan Ghozali Copyright: reno firhad rinaldi/indosport.comCEO PSM, Munafri Arifuddin bersama CEO Umbro Indonesia, Ryan Ghozali

Saat ini, Umbro menyuplai lebih dari 130 klub di seluruh dunia antara lain Everton, West Ham, PSV, Gamba osaka, Fc Tokyo, Brisbane Roar, Gremio, dan Chapecoense.

Untuk musim 2018, Umbro kembali menambah daftar klub yang bekerjasama dalam penyediaan apparel yaitu Werder Bremen dan Schalke di Jerman, Santos Fc di Brazil.

Di Liga 1 2018, sebelum jalin kesepakatan dengan PSM Makassar, Umbro sudah lebih dulu menjadi Apparel klub Liga 1 lainnya yakni Barito Putera.

29