Liga Indonesia

Ternyata Ini Penyebab Persija Tak Mainkan 5 Pemain Baru di Uji Coba Perdana

Kamis, 28 Desember 2017 17:51 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Ahmad Priobudiyono
© Media Persija/Ary Kristianto
Persija Jakarta, pada laga uji coba perdana melawan Mutiara Cempaka. Copyright: © Media Persija/Ary Kristianto
Persija Jakarta, pada laga uji coba perdana melawan Mutiara Cempaka.

Persija Jakarta dapat dikatakan sebagai salah satu tim Liga 1 yang aktif dalam bursa transfer musim 2018. Setidaknya sudah ada delapan pemain anyar didatangkan oleh tim berjuluk Macan Kemayoran ini.

Meski banyak mendatangkan pemain baru, namun Persija masih belum dapat menggunakan jasa beberapa pemain barunya. Setidaknya hanya dua pemain yang sudah digunakan Persija saat melakoni laga uji coba. Enam diantaranya masih belum bisa dimainkan, karena beberapa alasan.

Sejauh ini, Persija baru memainkan Dany Syaifullah dan Dany Saputra saat menang besar atas Mutiara Cempaka kemarin. Sementara Persija belum dapat menggunakan jasa Asri Akbar, Valentino Telaubun, Riko Simanjuntak, Septinus Alua, Marco Kabiay, dan Arthur Bonai. Pertanyaannya ke manakah enam pemain anyar tersebut? 

Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco mengantongi jawabannya. Saat dikonfirmasi ia menjelaskan bahwa saat ini, Asri Akbar ternyata menderita cedera. Sementara lima pemain lainnya ternyata izin untuk libur merayakan natal.

© Media Persija
Persija Jakarta Uji Coba Copyright: Media PersijaPersija Jakarta, pada laga uji coba perdana melawan Mutiara Cempaka.

"Asri Akbar sedikit cedera, latihan fisik dulu untuk dia. Rekan-rekan yang lain juga harus latihan fisik dulu," ucap Teco.

Meski sudah meraih kemenangan besar dalam laga uji coba kemarin. Ternyata Teco masih belum puas akan penampilan permainan Persija. Selain itu pelatih asal Brasil ini masih terus melakukan seleksi untuk pemain asing.

"Yang baru bermain hari ini juga butuh adaptasi dengan tim. Kita juga gelar seleksi. Kalau lagi seleksi, kadang-kadang pemain bermain dengan individual, bukan dengan tim. Lebih bagus saat sudah komplit, pemain baru sudah bermain untuk tim," tutup Teco.

366