Liga Italia

Juventus 2-0 Torino: Bianconeri ke Semifinal

Kamis, 4 Januari 2018 05:06 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Getty Images
Dauglas Costa merayakan gol bersama rekan satu timnya. Copyright: © Getty Images
Dauglas Costa merayakan gol bersama rekan satu timnya.

Babak Pertama

Tampil dihadapan publik sendiri, Juventus mendominasi sejak menit awal. Rugani dan Chielini yang ditugaskan menjaga benteng Juve, beberapa kali terlihat berada di jantung pertahanan tim tamu. Sampai menit ke-14 tuan rumah tak memberikan kesempatan sedikit pun kepada Torino untuk mengembangkan permainan. Alhasil Diego Costa sukses mencetak gol pada menit ke-15 melalui tendangan volinya. 

I Granata baru mulai melancarkan serangan dan mengimbangi permainan Juve setelah tertinggal satu gol. Thomas Rincon yang musim lalu berseragam I Bianconeri tampil apik di lini tengah Torino. Mereka bahkan nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-17 melalui serangan balik cepat. Sayangnya tendangan Baselli, masih melebar di sisi kiri gawang yang dijaga Szczesny.

Selain itu, Kwado Asamoah yang diplot mengisi posisi bek kiri Juve juga tampil moncer dengan beberapa kali melakukan tusukan dari ke lini pertahanan Torino. Sedangkan Dybala terlihat tak bisa berbuat banyak, sebab mendapat pengawalawan ketat. Meski demikian, La Joya sempat melakukan shot on target beberapa kali. 

Sementara itu ujung tombak Torino, Niang dan Balessi terlihat juga beberapa kali mengancam kiper Juventus. Tendangan Niang bahkan sempat membentur tiang gawang. 10 menit sebelum turun minum kedua tim saling tukar serangan, namun tak satu pun yang berbuah gol. Skor 1-0 untuk keunggulan Juventus bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua

Di babak kedua, Torino berhasil mengimbangi permainan Juve dengan tak lagi mengandalkan serangan balik. Akan tetapi justru pada menit ke-51, Mandzukic nyaris menambah keunggulan, sayang sodoran Costa tak mampu diselesaikan dengan baik oleh pemain asal Kroasia tersebut.

Baru lah pada menit ke-66, Super Mario membayar kesalahannya dengan mencetak gol kedua untuk mengubah papan skor menjadi 2-0. Kendati demikian, perayaan gol Juventus ini sempat terhenti, akibat mendapat protes dari Torino. 

Pelatih Torino, Silica Mihaljovic meminta bantuan teknologi VAR. Namun setelah wasit melihat, gol itu tetap disahkan. Melihat itu, Mihaljovic semakin berang, ia  bahkan sempat membentak wasit. 

© Internet
Caption Copyright: InternetSituasi laga Juventus vs Torino.

Setelah itu, Tensi pertandingan semakin panas. terutama saat Paulo Dybala dilanggar keras oleh pemain Torino. Rincon dan Matudi sempat saling dorong. Pada saat yang sama, Mihaljovic diusir wasit karena dianggap melakukan protes berlebihan.

Hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan ditipu wasit, Skor 2-0 untuk Juventus tidak berubah. Atas hasil ini, Juventus berhasil melaju ke babak semifinal Coppa Italia 2017/18 untuk menantang Atalanta. 

Susunan Pemain:

Juventus: Szczesny; Sturaro, Rugani, Chiellini, Asamoah; Marchisio, Pjanic, Matuidi; Dybala, Douglas Costa; Mandzukic.
Cadangan:Pinsoglio, Loria, Alex Sandro, Benatia, Barzagli, Lichtsteiner, Khedira, Bentancur, Bernardeschi, Higuain.
Pelatih: Massimiliano Allegri.

Torino: Milinkovic-Savic; De Silvestri, N'Koulou, Burdisso, Molinaro; Rincon, Acquah, Baselli; Iago Falque, Niang, Berenguer.
Cadangan : Sirigu, Ichazo, Bonifazi, Valdifiori, Gustafson, De Luca, Obi, Moretti, Boye, Fiordaliso, Millico, Sadiq.
Pelatih: Sinisa Mihajlovic.

74