Liga Indonesia

PSIS Bocorkan 3 Pemain Asing, Salah Satunya Keturunan Indonesia

Kamis, 4 Januari 2018 20:43 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Prio Hari Kristanto
© Tribun Jateng/dok
General Manager PSIS Semarang Wahyu Liluk Winarto. Copyright: © Tribun Jateng/dok
General Manager PSIS Semarang Wahyu Liluk Winarto.

PSIS Semarang pada musim kali ini tengah dipusingkan dalam berburu pemain asing. Sebab regulasi pada musim lalu, mengharuskan tim memiliki tiga pemain asing dari negara manapun (termasuk Australia), satu pemain Asia, dan pemain berlabel Marquee Player.

Sebagai klub promosi, Laskar Mahesa Jenar ini tengah berbenah agar target yang diusung sejak awal musim bisa telaksana dengan baik. Mereka bahkan dalam waktu dekat akan mengumumkan pemain asing yang akan direkrut.

Hal itu disampaikan langsung oleh General Manajer PSIS Wahyu Winarto. Dirinya membocorkan kalau nama-nama seperti Petar Planic, Samuel Nainggolan Sibatubara, dan Pavel Purishkin akan segera merapat.

“Petar Planic dan Samuel, pemain asing yang akan datang pada 5 Januari. Kalau Pavel saya belum tahu, karena komunikasinya dengan CEO (Yoyok Sukawi),” kata kepada pewarta.

© Instagram
Nainggolan Sibatuara tengah membawa bola. Copyright: InstagramNainggolan Sibatuara tengah membawa bola.

Sejauh ini, baru ada tiga pemain yang tiba di Semarang. Mereka adalah Kim Dong-hyeon (Korea Selatan), Ibrahim Conteh (Sierra Leone), dan George Baysah (Liberia) yang masih dalam tahap seleksi bersama tim berjuluk Mahesa Jenar.

Dari nama pemain asing tersebut di atas, yang menjadi menarik perhatian publik adalah Samuel. Memiliki darah Indonesia, pemain berusia 22 tahun itu besar di Australia.

© internet
Pavel Purishkin pemain PSM Makassar. Copyright: internetPavel Purishkin saat masih menjadi pemain PSM Makassar.

Samuel pernah menjadi bagian dari klub kasta kedua Australia, Brisbane City FC. Dan saat ini dia ingin mencoba mengembangkan karier di Indonesia.

Samuel Nainggolan Batuara memiliki darah Indonesia dari ayahnya, sedangkan ibunya berasal dari Australia. Meski hanya memiliki paspor Australia, pemain yang akrab disapa Sammy ini ingin memperkuat Tim Nasional Indonesia suatu saat nanti.

32