Bola Internasional

Mantan Kapten Liverpool Sayangkan Keputusan Terburu-buru Coutinho ke Barcelona

Minggu, 7 Januari 2018 15:07 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Lanjar Wiratri
© getty images
Philippe Coutinho. Copyright: © getty images
Philippe Coutinho.

Mantan kapten Liverpool, Phil Thompson mempertanyakan keputusan Philippe Coutinho yang tergesa-gesa bergabung bersama Barcelona pada jendela transfer musim dingin ini. Menurutunya, sang pemain bisa lebih sabar menunggu sampai akhir musim nanti.

Pasalnya, Coutinho tidak akan bisa memperkuat Barcelona di babak 16 besar Liga Champions musim 2017/18 ini. Karena dirinya telah terdaftar sebagai pemain Liverpool selama penyisihan grup di ajang nomor satu di Eropa tersebut.

Menurut Thompson, bertahan di Liverpool untuk bersaing di Liga Champions merupakan pilihan yang sangat tepat. Thompson menyebut hal tersebut merupakan kesempatan besar bagi Coutinho untuk bermain setiap minggu dan bermain di level tertinggi.

“Tak habis pikir tentang apa yang akan didapat Philippe karena dia tidak bisa bermain di Liga Champions untuk Barcelona, mereka melarikan diri dengan liga, dan dia akan berpartispasi di Piala Dunia di akhir musim,” ujar Thompson kepada Sky Sport.

© INDOSPORT
Legenda Liverpool, Phil Thompson. Copyright: INDOSPORTLegenda Liverpool, Phil Thompson.

Thompson sendiri pun sangat menyayangkan kepergian Coutinho ini. Meski Liverpool saat ini memiliki beberapa bintang, namun baginya Coutinho tetap menjadi aktor utama di setiap pertandingan yang dijalani The Reds.

“Kami punya beberapa bintang, tapi dia (Coutinho) sangat berpengaruh, seperti yang baru-baru ini kami lihat, dia adalah kapten tim, itulah kepercayaan yang dimiliki manajer di dalam dirinya,” tambahnya.  

Coutinho sendiri baru saja bergabung bersama Barcelona dengan tebusan sebesar 146 jutapoundsterling atau setara dengan Rp2,6 triliun. Mantan pemain Inter Milan itu akan bertahan di Camp Nou hingga 2023 mendatang.

3