Liga Inggris

Inilah Para Pemain Berdarah Asia yang Cemerlang di Negeri Ratu Elizabeth

Jumat, 26 Januari 2018 16:47 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Abdurrahman Ranala
© Matthew Ashton/AMA/Corbis via Getty Images
Aksi selebrasi Park Ji-Sung. Copyright: © Matthew Ashton/AMA/Corbis via Getty Images
Aksi selebrasi Park Ji-Sung.
Park Ji-Sung

Pecinta sepakbola mungkin sudah tidak asing dengan pemain asal Korea Selatan yang satu ini. Ya, pemain yang kini berusia 36 tahun tersebut terbilang memiliki peran penting di lini tengah Manchester United. Terbukti, dirinya kerap kali menjadi pilihan utama pelatih Sir Alex Fergusson.

Bersama Manchester United, Park Ji-Sung telah mengoleksi beberapa gelar prestisius. Terhitung, dirinya telah mengantongi empat gelar Liga Primer Inggris dan satu trofi Liga Champions.

Park pun menjadi pesepakbola Asia petama yang mampu bermain di partai puncak Liga Champions. Tak hanya bermain, namun dirinya berhasil mengangkat trofi Si Kuping Besar dengan tangannya sendiri setelah membantu MU mengalahakan Chelsea lewat drama adu penalti pada musim 2007/08 lalu.

778