Liga Indonesia

Profil Tim Peserta Liga 1 2018: PSMS Medan

Kamis, 8 Maret 2018 14:01 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri
© Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Dua pemain asing PSMS Reinaldo Lobo (Brasil) dan Sadney Urikhob (Namibia). Copyright: © Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Dua pemain asing PSMS Reinaldo Lobo (Brasil) dan Sadney Urikhob (Namibia).
Aktivitas di Bursa Transfer

Dalam menatap musim 2018, PSMS Medan tampaknya langsung bebenah dengan menjajal pemain-pemain baru untuk di-trial terlebih dahulu. Hal ini dilakukan Ayam Kinantan lantaran ingin mengontrak pemain yang benar-benar paham akan instruksi dari Djajang Nurjaman.

Hingga saat ini PSMS Medan telah mengontrak hampir 23 pemain. Mereka-mereka yang terpilih untuk membela panji-panji klub yang bermarkas di Stadion Teladan ini sebagian adalah wajah lama.

Meski wajah lama, namun pemain-pemain baru yang direkrut bukan sembarangan. Mereka ini adalah mantan pemain yang pernah merasakan atmosfer kerasnya Liga 1 2017 lalu. Ditambah lagi beberapa pemain asing yang juga diikat kontrak.

Pemain baru PSMS Medan
Yongki Ariwibowo (Barito Putera), Amarzukih (Persija), Erwin Ramdani (PS Tira), Dhika Bhayangkara (PS Tira), Wanda Syahputra (PS Tira), Jajang Sukmara (Persib Bandung), Abdil Aziz (Borneo FC), Sadney Urikhob (Police Tero FC), Wilfried N'Guessan Yessoh, dan Reinaldo Lobo.

Pemain yang dilepas
Dimas Drajad (ke PS TNI), Reza Fahlevi Sitorus, Elthon Maran, Tri Hardiansyah (ke Persiraja Banda Aceh), Muhammad Zulfikar, I Wayan Eka Nanda, Dwi Candra Rukmana, Willyando, Yassir Aziz, Dimas Sumantri, Muhammad Nur Adli, Roby Ardiansyah, Ali Irawan, Hardiantono, Muhammad Antoni, I Made Wirahadi .

Catatan! Bursa transfer masih dibuka. Sehingga kemungkinan masih ada perubahan pemain hingga tutup nanti.

23