Bursa Transfer

Tak Jadi ke Barcelona, Pogba Malah Buat Man United Pusing?

Kamis, 9 Agustus 2018 07:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Yohanes Ishak
© Mirror
Paul Pogba, pemain Prancis dan Man United. Copyright: © Mirror
Paul Pogba, pemain Prancis dan Man United.

INDOSPORT.com – Meski kemungkinan batal ke Barcelona, Paul Pogba nyatanya tak membuat Man United terlalu senang. Bahkan, ia bisa saja membuat klubnya tersebut menjadi pusing.

Gelandang yang baru saja memenangkan Piala Dunia 2018 untuk Prancis itu dikabarkan tertarik untuk bergabung dengan raksasa Catalan sebelum akhir bulan. Tak hanya itu, ia juga terkait dengan kembali bergabung dengan mantan klubnya, Juventus.

Dan apabila tidak ada kesepakatan yang terjadi untuk kepindahan Pogba, maka pemain berusia 25 tahun itu meminta kenaikan gaji mingguan sebesar 200 ribu poundsterling atau Rp3,7 miliar, dilansir Sportsmole.

Barcelona sendiri pernah mengajukan tawaran untuk meminang Pogba dengan tawaran menggiurkan berupa uang tunai 50 juta poundsterling atau Rp928 miliar ditambah dua pemain mereka, Andre Gomez dan Yerry Mina.

Sayangnya, tawaran tersebut ditolak. Di samping itu semua, Setan Merah sebenarnya sangat berat untuk melepaskan gelandang mereka ke klub lain dikarenakan belum ada pengganti yang tepat. Hal ini tentu akan membuat klub diperkuat oleh pemain yang tidak bahagia di Old Trafford.

Menariknya, Pogba kini dilaporkan menuntut agar gajinya dinaikkan dan permintaan ini menjadi syarat yang harus dipenuhi The Red Devils andai ingin dirinya bertahan.

Gaji tersebut baru merupakan penawaran pertamanya setelah dirinya dikabarkan akan menuntut gaji berkisar 180 ribu (Rp3,3 miliar) hingga 380 ribu poundsterling (Rp7 miliar), jumlah yang hampir mendekati gaji striker Alexis Sanchez.

Agen Mino Raiola sendiri telah menunjukkan ketidakmungkinan Pogba akan bertahan di Old Trafford, dengan jendela transfer untuk klub di luar Inggris baru akan berakhir pada 31 Agustus mendatang.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga lain di INDOSPORT.