Liga Indonesia

'Ditendang' dari Posisinya oleh Bali United, Begini Tanggapan Pelatih PSM Makassar

Sabtu, 11 Agustus 2018 19:05 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Media PSM Makassar
Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts dalam jumpa pers jelang lawan Persela. Copyright: © Media PSM Makassar
Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts dalam jumpa pers jelang lawan Persela.

INDOSPORT.COM - Hasil imbang yang diraih klub sepak bola PSM Makassar di markas Persela Lamongan membuat skuat berjuluk Juku Eja itu digeser oleh Bali United. 

Pelatih PSM Makassar, Robert Alberts menganggap hal tersebut bukan suatu ancaman yang perlu dikhawatirkan. Sebab, persaingan di kasta teratas Liga Indonesia, Gojek Liga 1 2018 hingga pekan ke-20 masih sangat kompetitif.

"Itu normal di Liga Indonesia. Bali baru saja melompat dari peringkat delapan dengan satu kemenangan," ujar Robert saat mengetahu bahwa Bali United menang di Serui dengan skor 2-1, Jumat (10/08/18).

Pelatih nyentrik yang kerap melontarkan kritikan tajam ini menilai jika Liga 1 Indonesia merupakan salah satu kompetisi yang paling sulit di dunia. Hal itu bisa dilihat dengan jarak poin antar klub dalam klasemen sementara sejauh ini.

"Liga Indonesia adalah salah satu liga yang paling susah (kompetitif) di dunia. Delapan tim dengan poin yang sangat berdekatan," ungkapnya.