Liga Inggris

Hasil Pertandingan Liga Primer Inggris: Chelsea vs Cardiff City

Sabtu, 15 September 2018 22:53 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Getty Images/Marc Atkins
Eden Hazard berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Cardiff City. Copyright: © Getty Images/Marc Atkins
Eden Hazard berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Cardiff City.
Babak Pertama

Secara mengejutkan, di awal babak pertama, Chelsea malah tertekan oleh tim tamu, Cardiff City. Hingga pada menit ke-16, Sol Bamba mampu menyelesaikan umpan dari Sean Morrison di tengah kotak penalti. Cardiff satu, Chelsea kosong.

Setelah kebobolan lebih dulu, Chelsea langsung berinisiatif menyerang Cardiff secara terus-menerus. Salah satu peluang emas mereka, saat Pedro berhasil mengelabui pemain bertahan Cardiff, namun tendangan chip pemain Spanyol itu masih melambung tinggi.

Hingga pada menit ke-37, Eden Hazard akhirnya mampu menyamakan kedudukan. Bintang Timnas Belgia itu menerima operan dari Olivier Giroud dan menaklukkan kiper Cardiff dengan sepakan ke pojok kiri bawah gawang.

Permainan The Blues semakin percaya diri dengan terciptanya gol pembalik kedudukan. Lagi-lagi Hazard yang berhasil menggandakan keunggulan timnya dengan sepakan yang mengenai bek Cardiff City sebelum masuk ke gawang.

Gol tersebut tercipta satu menit sebelum 45 menit waktu normal berakhir. Hingga tiga menit waktu tambahan babak pertama berakhir, tidak ada gol lagi tercipta dari kedua tim.

100