INDOSPORT.COM - Laga PS TIRA vs PSIS Semarang berkesudahan dengan skor 0-1 pada pekan 26 Liga 1 2018 yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jawa Tengah, Rabu (17/10/18) sore.
Kemenangan PSIS Semarang didapat dengan permainan yang begitu bersinergi. Hal itu terjadi pada menit ke 42 dimana Bruno Silva membobol gawang lawan.
Dengan kemenangan ini membuat PSIS Semarang merangsek ke posisi 10 dengan mengoleksi 32 poin. Sedangkan PS TIRA tetap berada di urutan ke 16 dengan perolehan 28 angka.
Kendati begitu nyatanya laga PS TIRA vs PSIS Semarang menghadirkan fakta yang terungkap. INDOSPORT coba menyajikan data tersebut ke penggila sepak bola.