Bola Internasional

3 Faktor yang Bisa Buat Thailand Menang Atas Filipina di Piala AFF 2018

Rabu, 21 November 2018 15:12 WIB
Editor: Juni Adi
© AFF
Skuat Timnas Thailand. Copyright: © AFF
Skuat Timnas Thailand.
Motivasi

Timnas Thailand mendapat perlakuan tidak menyenangkan, sehari jelang laga melawan Filipina. Penerbangan skuat The War Elephants dari Kota Manila menuju Kota Bacolod, harus dibatalkan pada Selasa (20/11/18).

Pembatalan tersebut dilakukan atas instruksi pemerintah Filipina, karena ada badai tropis. Alhasil, seluruh ofisial Timnas Thailand harus menginap semalam di Manila.

Namun, perlakuan berbeda didapat oleh skuat Filipina. Mereka tetap bisa melakukan penerbangan ke Bacolod, lokasi dari Stadion Panaad, tempat pertandingan antara Filipina vs Thailand dihelat.

Perbedaan perlakuan tersebut disinyalir sebagai bentuk untuk mengganggu konsentrasi mental para pemain Thailand. Sebab, pertandingan ini sangat krusial untuk menjaga kans lolos ke semifinal.

Direktur Teknik Timnas Thailand, Kittisak Champakipipong sangat menyayangkan insiden ini. Ia yakin para pemain termotivasi untuk membalas perlakuan ini, dengan meraih kemenangan.

"Saya tahu mereka (Timnas Filipina) bisa terbang, tidak ada masalah dengan cuaca. Insiden ini jelas tidak dapat dimengerti," kata Kittisak dikutip dari Siam Sport.

"Padahal mereka sempat memberi tahu kami sebelumnya, kalau penerbangan ke Bacolod dapat terganggu," tambahnya.

"Kami juga sudah merencanakan jauh-jauh hari untuk perjalanan away ini. Tapi nyatanya pernerbangan kami ditunda, sehingga harus mengeluarkan dana ekstra untuk bermalam di Manila," sesalnya.

"Meski hanya dapat waktu berlatih cuma sehari, kami yakin para pemain dalam kondisi fit dan bisa memetik hasil bagus saat kembali ke Thailand," tandas Kittisak.