Liga Inggris

Prediksi Pertandingan Liga Primer Inggris 2018/19: Manchester United vs Arsenal

Rabu, 5 Desember 2018 18:27 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© indosport/Muhammad Fikri Sahara
Prediksi Manchester United Vs Arsenal. Copyright: © indosport/Muhammad Fikri Sahara
Prediksi Manchester United Vs Arsenal.

INDOSPORT.COM - Manchester United akan kedatangan lawan berat asal London, Arsenal dalam pertandingan pekan ke-15 Premier League (kasta tertinggi sepak bola Liga Inggris) 2018/19, Kamis (06/12/18).

Bermain di kandang sendiri, Stadion Old Trafford laga sepak bola ini tentu wajib diakhiri anak asuh Jose Mourinho dengan raihan tiga poin penuh demi memperbaiki posisi di papan klasemen yang kini masih tertahan di peringkat delapan.

Apa lagi, Setan Merah datang ke pertandingan dengan modal mengecewakan di tahan imbang Southampton di laga terakhir dengan skor 2-2.

Berbanding terbalik dengan sang tamu yang justru datang dengan modal meyakinkan dari laga derby London Utara menghadapi Tottenham Hotspur yang berkesudahan 4-2 untuk kemenangan mereka.

Menyambut laga sepak bola bertajuk bigmatch ini, kedua tim memang akan kehilangan beberapa pemain. Namun nama-nama bintang seperti Romelu Lukaku dan David de Gea di kubu Manchester United serta Lacazette dan Aubameyang di kubu Arsenal hampir pasti bisa diturunkan di laga nanti.

Manchester United memang memiliki keuntungan sebagai tuan rumah, namun jika melihat permainan sejauh musim ini, Arsenal jelas memiliki potensi untuk bisa mengejutkan.

Melihat fakta tersebut, rasannya cukup adil bagi kedua tim jika kemudian pertandingan akan berakhir dengan skor imbang dan hasil dibagi sama rata satu poin.

© indosport/Muhammad Fikri Sahara
Prediksi Manchester United Vs Arsenal Copyright: indosport/Muhammad Fikri SaharaPrediksi Manchester United Vs Arsenal

Player to Watch

Romelu Lukaku (Manchetser United)

Belum stabilnnya permainan Mancheter United musim ini memang berimbas langsung kepad aketajaman seorang Romelu Lukaku di lini depan.

Kendati demikian, jika bola bisa dengan baik terus diarahkan kepadannya, Lukaku merupakan sosok bomber yang selalu bisa menjawabnnya dengan gelontoran gol.

Menghadapi Arsenal, postur tinggi besar Lukaku rasannya bisa menjadi ancaman berbahaya, mengingat sang tamu tak akan hadir dengan dua palang pintu utamannya yang memiliki keungulan di bola atas, Shkordan Mustafi dan juga laurent Koscielny.

Pierre-Emerick Aubameyang (Arsenal)

Tiga gol di dua pertandingan terakhir Liga primer Inggris bisa menjadi bukti bahwa Pierre-Emerick Aubameyang semakin manakutkan bersama Arsenal musim ini.

Berpadadu dengan Alexadre Lacazette di lini depan Meriam London, kecepatan pemain asal gabon itu selalu bisa menjadi ancaman yang menakutkan bagi lini pertahanan lawan.

terlebih ketika menghadapi Manchester United yang lini pertahanannya belum cukup padu musim ini, sangat mungkin gelontoran gol akan kembali tercipta dari mantan pemain Borrusia Dortmund itu untuk Arsenal.

Terus Ikuti Update Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya di INDOSPORT.COM

342