Liga Inggris

Pembawa Acara Ini Ungkap 2 Sosok yang Harus Pergi dari Manchester United

Kamis, 6 Desember 2018 20:06 WIB
Penulis: Yasmin Rasidi | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Getty Images
Jose Mourinho dan Paul Pogba. Copyright: © Getty Images
Jose Mourinho dan Paul Pogba.

INDOSPORT.COM - Manchester United memang tidak seperti dulu lagi yang pernah menjadi tim sepak bola yang disegani saat dilatih Sir Alex Ferguson.

Dean Saunders, seorang pembawa acara  laman berita olahraga TalkSport mengatakan bahwa pelatih Jose Mourinho dan Paul Pogba adalah biang ketidak konsistenan Setan Merah selama ini.

Perseteruan pelatih-pemain bertabur gelar ini memang menghiasi pemberitaan di awal musim dan keduanya kembali dikabarkan ribut setelah Manchester United bermain imbang melawan Southampton, Sabtu (01/12/18).

Menurut sejumlah pemberitaan, Mourinho marah-marah di ruang ganti karena penampilan buruk para pemainnya. Tetapi secara khusus dia juga melontarkan kemarahan pada gelandang yang tampil cemerlang saat membawa Prancis juara Piala Dunia 2018.

"Kamu seperti orang terkena flu dengan virus di ruang tertutup-menularkan virus ke yang lain," demikian ucapan Mourinho sebagaimana dilansir laman berita olahraga The Sun.

Bagi Saunders, Mourinho berbicara seperti itu kepada seorang pemain sepak bola di depan rekan lainnya itu tak bisa dibenarkan.

"Hubungannya sudah memburuk, namun jika Mourinho berbicara seperti ke Pogba di depan banyak orang, itu tak bisa ditolelir."

Manchester United adalah klub besar dengan tradisi hebat. Jangan sampai perseteruan kedua sosok sarat prestasi ini merusak citra yang sudah terbangun.

Untuk itu, Seander berpendapat jika Jose Mourinho dan Paul Pogba didepak, maka Manchester United ada kemungkinan untuk bangkit sebagai raksasa sepak bola Inggris.

Terus Ikuti Update Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya di INDOSPORT.COM

252