Bola Internasional

Kedatangan Solskjaer Membuat Harga Saham Manchester United Naik

Selasa, 25 Desember 2018 07:31 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
© Getty Images
Ole Gunnar Solskjaer resmi jadi pelatih sementara Man United Copyright: © Getty Images
Ole Gunnar Solskjaer resmi jadi pelatih sementara Man United

INDOSPORT.COM - Penunjukkan Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih anyar Manchester United menggantikan Jose Mourinho tidak hanya memberikan kemenangan besar saat melawan Cardiff akhir pekan lalu. Kedatangan pria Norwegia itu juga memberikan dampak ekonomi untuk Red Devils karena nilai saham yang terus naik usai kedatangan Solskjaer.

Seperti dikutip dari Mirror, harga saham Manchester United pasca pemecatan Jose Mourinho mengalami kenaikan enam persen. Setelah manajemen mengangkat Solskjaer, hal ini berdampak juga pada harga saham Manchester United di sejumlah bursa efek.

Di penutupan bursa saham New York, Senin 24 Desember 2018, harga saham Manchester United ditutup pada angka 18,39 dolar setelah dibuka di angka 17,30 dolar.

© INDOSPORT
Selebrasi Skuat Manchester United Copyright: INDOSPORTSelebrasi Skuat Manchester United

Ini jadi capaian tersendiri setelah sebelumnya harga saham Manchester United terus fluktuatif. Kondisi tersebut tentu saja dipengaruhi oleh perfoma Manchester United di arena Liga Inggris dan Liga Champions.

Pasar khawatir dengan perfoma skuat Manchester United saat itu, harga saham klub milik keluarga Glazer tersebut terus terjun bebas.

Penutupan harga saham Manchester United di bursa saham New York di angka 18,39 dolar jadi yang tertinggi setelah sebelumnya saat klub ini meraih 4 kemenangan beruntun di awal musim, harga saham Manchester United ditutup di angka 17,25 dolar.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Seputar Manchester United Lainnya di INDOSPORT 
 

157