Liga Inggris

3 Ancaman Manchester City Tak Bisa Pertahankan Gelar Liga Primer Inggris

Senin, 7 Januari 2019 17:04 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© Getty Images
Manchester City mulai diragukan bisa pertahankan gelar Liga Primer Inggris. Copyright: © Getty Images
Manchester City mulai diragukan bisa pertahankan gelar Liga Primer Inggris.

INDOSPORT.COM - Manchester City musim ini dapat dikatakan sebagai salah satu tim yang mampu tampil konsisten di Liga Primer Inggris. Klub  yang ditangani langsung oleh Pep Guardiola langsung tancap gas pada sejumlah pertandingan di awal musim.

Tangan dinginnya mampu membuat tim-tim lawan manapun dapat ditaklukannya. Sempat membuat selisih torehan point yang cukup jauh, sayangnya kini The Citizens dapat dipastikan tidak akan akan menjuarai kompetisi musim ini.

Serangkaian hasil buruk tersebut membuat Sergio dkk sedang dilanda krisis. Banyak yang memprediksi kalau Manchester City tidak akan menjuarai Liga Inggris.

Berikut ini INDOSPORT memaparkan ada 3 hal yang menyebabkan The Citizens gagal dalam menjuarai Liga Inggris.

Badai Cedera

© INDOSPORT
Benjamin Mendy melakukan selebrasi bersama Sergio Aguero, Bernardo Silva dan Ilkay Gundogan Copyright: INDOSPORTBenjamin Mendy (jaket oranye) melakukan selebrasi bersama Sergio Aguero, Bernardo Silva dan Ilkay Gundogan.

Badai cedera menjadi alasan Man City tak tampil impresif. Mereka sudah kehilangan Benjamin Mendy yang harus menepi lama karena cedera lutut yang dialami dan Fabian Delph yang terkena kartu merah.

Selain itu, Fernandinho sebagai satu-satunya gelandang bertahan yang dimiliki mereka yang tenaganya juga harus dijaga. Pasalnya tak ada pelapis utuk pemain kelahiran Brasil ini.

157