Liga Inggris

Legenda Manchester United Klaim Pogba Hanya Butuh Disayang

Rabu, 16 Januari 2019 14:17 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Yohanes Ishak
© Getty Images
Paul Pogba berselebrasi usai berhasil mencetak gol ke gawang Bournemouth. Copyright: © Getty Images
Paul Pogba berselebrasi usai berhasil mencetak gol ke gawang Bournemouth.

INDOSPORT.COM –  Legenda Manchester United, Bryan Robson, percaya bahwa Paul Pogba adalah tipe pemain yang membutuhkan rangkulan penuh cinta dari pelatihnya, yang tak ia dapatkan dari Jose Mourinho.

Pogba dan Mourinho telah bersitegang selama mantan pelatihnya tersebut masih menjabat, tetapi pemain asal Prancis itu kini telah menunjukkan performa terbaik setelah Ole Gunnar Solskjaer mengambil alih kendali sebagai manajer sementara.

© INDOSPORT
Legenda Manchester United, Bryan Robson. Copyright: INDOSPORTLegenda Manchester United, Bryan Robson.

Robson memberikan pendapatnya tentang apa yang salah antara Pogba dan Mourinho, mengklaim mantan pemain Juventus itu hanya butuh kasih sayang, dan hubungan sebagai sahabat, bukan sosok pelatih yang kerap memberikan teriakan.

“Kebangkitan Paul Pogba menunjukkan bahwa dia selalu membutuhkan rangkulan yang penuh cinta di sekelilingnya. Konflik tidak pernah menjadi latar belakang yang baik di klub sepak bola mana pun dan tentu saja itu tidak berhasil untuk Paul di bawah Jose Mourinho,” kata Robson kepada berita sports, Daily Mail.

“Ole Gunnar Solskjaer tahu tentang sifat Paul,  dan ia merasa pemainnya hanya membutuhkan lengan di sekelilingnya dan meyakinkan bahwa dia masih dihargai. Akibatnya, Paul terlihat seperti pemain kelas dunia saat ini dari yang datang dari Juventus, tapi Manchester United adalah tim yang lebih baik,”

Meski telah tampil apik setelah Mourinho dipecat, namun masih perlu dilihat apakah ia mampu bermain konsisten untuk mencetak gol dan assist seperti yang telah ia lakukan dalam enam pertandingan terakhir.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris dan berita olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT