Bola Internasional

Prediksi Bundesliga: Bayern Munchen vs VFB Stuttgart

Sabtu, 26 Januari 2019 19:00 WIB
Penulis: Ridi Fadhilah Khan | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Images
Prediksi pertandingan Bayern Munchen vs Stuttgart Copyright: © Getty Images
Prediksi pertandingan Bayern Munchen vs Stuttgart

INDOSPORT.COM- Memasuki pekan ke-19 Bundesliga Jerman. Bayern Munchen akan berhadapan langsung dengan VFB Stuttgart di kandangnya sendiri, Minggu (27/01/19). Bagi anak asuh Niko Kovac, pertandingan tersebut diprediksi akan berlangsung mudah, mengingat sang lawan tengah berada di performa terburuknya pada musim ini.

Bagi Munchen, kemenangan di laga nanti akan menjadi pertandingan hidup mati, mengingat Borrusia Monchegladbach siap menikung mereka, apabila gagal meraih poin penuh kala berhadapan dengan Stuttgart.

Di sisi lain, Stuttgart sendiri turut mengincar kemenangan dalam laga ini, mengingat posisi mereka saat hanya berjarak tiga angka saja dari Hannover dan Nuremberg yang berada di posisi ke-17 dan 18.

Bila menilik rekor enam pertemuan kedua tim, The Bavarians mampu mendominasi lima kemenangan, dan hanya satu kali mengalami kegagalan ketika ditahan imbang 0-0 pada musim 2016/17 silam.

Walau dipandang sebelah mata dalam pertandingan ini, Stugartt sejatinya unggul dalam urusan bertahan. Berdasarkan statistik yang dikeluarkan oleh Whoscored, Stuttgart diketahui berhasil mencatatkan 12 intersep, serta 25 sapuan bersih di lini belakang mereka.

Angka ini unggul jauh dari Munchen yang hanya mampu mencatatkan 10 intersep dan 10 sapuan bersih selama musim 2018/19 berlangsung.

© INDOSPORT
Susunan Pemain dan Lima Laga Terakhir Bayern Munchen vs Stuttgart Copyright: INDOSPORTSusunan Pemain dan Lima Laga Terakhir Bayern Munchen vs Stuttgart

Player to Watch

Robert Lewandowski

Untuk urusan membobol gawang lawan, kemampuan Robert Lewandowski memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Sejak didatangkan dari Borussia Dortmund pada tahun 2014, penyerang asal Polandia ini selalu menjadi tumpuan The Bavarians dalam mencetak gol.

Pada musim ini, status sebagai juru gedor utama Munchen masih disematkan kepadanya. Bagaimana tidak? Sepanjang 25 pertandingan di semua ajang, Lewandowski berhasil berkontribusi atas 29 gol yang terdiri dari 23 gol dan enam assist.

Walau begitu, ketajaman penyerang 30 tahun ini masih belum sepadan dengan Luka Jovic, Paco Alcacaer dan Marco Reus yang sudah mencetak gol lebih banyak darinya.

Mario Gomez

Walau berada di zona degradasi, Stuttgart wajib berterima kasih terhadap penyerang gaek ini berkat sumbangsih pundi-pundi golnya. Walau sudah menginjak 33 tahun, Mario Gomez nyatanya masih menjadi pemain kunci untuk Stuttgart pada musim ini.

Diketahui, Gomez telah berkontribusi atas enam gol dari 19 pertandingan yang sudah dilakoninya. Gomez pun didapuk sebagai pencetak gol terbanyak untuk Stuttgart.

Terus Ikuti Update Sepak bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT.