Liga Indonesia

Kalteng Putra Beberkan Kriteria Khusus untuk Rekrut Pemain Asing, Apa Saja?

Senin, 18 Februari 2019 20:46 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri
© Media PSM Makassar
Situasi pertandingan Kalteng Putra vs PSM Makassar Copyright: © Media PSM Makassar
Situasi pertandingan Kalteng Putra vs PSM Makassar

INDOSPORT.COM - Klub yang baru saja promosi ke Liga 1 2019, Kalteng Putra, membeberkan kriteria dalam merekrut pemain asing idaman. Lalu kira-kira apa itu?

Chief Executive Officer (CEO), Kalteng Putra, Agustiar Sabran, menjelaskan kalau pihaknya punya kriteria khusus untuk pemain asing yang akan direkrut. 

Selain kemampuan teknis, kriteria khusus lainnya menyangkut mental. Kalteng Putra tak ingin merekrut legiun asing yang salah dan bisa merugikan visi dan misi tim ini.

"Kami tidak hanya mencari pemain asing yang punya kemampuan (olah bola) bagus. Tapi pemain asing itu juga harus tidak emosional," ujar Agustiar Sabran di Palangkaraya.

Menjaga emosi baik di dalam maupun di luar lapangan sangat dibutuhkan agar keharmonisan klub tetap terjaga hingga tak akan merugikan tim ke depannya.

Terakhir kriteria yang diinginkan manajemen Kalteng Putra adalah adaptasi dengan iklim atau cuaca di Palangkaraya sangat penting. Para pemain asing dituntut segera menyesuaikan diri.

"Hal itu supaya tidak mengganggu permainan. Buat pemain itu sendiri juga tidak menyusahkan diri sendiri," pungkas CEO Kalteng Putra ini.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT

40