Liga Indonesia

Damian Lizio Bakal Diturunkan di Pertandingan Persebaya vs Persidago

Kamis, 21 Februari 2019 13:14 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Lanjar Wiratri
© Persebaya Surabaya
Manajer Persebaya Candra Wahyudi bersama Damian Lizio, gelandang serang asal Bolivia, setelah penandatanganan kontrak di kantor marketing Persebaya sore tadi (20/2/19). Copyright: © Persebaya Surabaya
Manajer Persebaya Candra Wahyudi bersama Damian Lizio, gelandang serang asal Bolivia, setelah penandatanganan kontrak di kantor marketing Persebaya sore tadi (20/2/19).

INDOSPORT.COM - Persebaya Surabaya mendapatkan suntikan satu pemain tambahan saat mereka menjalani lanjutan leg kedua turnamen Kratingdaeng Piala Indonesia. Bajul Ijo bisa memainkan Damian Lizio saat bertanding melawan Persidago Gorontalo, Sabtu (23/2/19) besok di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Kepastian bisa diturunkannya pemain Bolivia itu dikatakan oleh sekretaris Persebaya Ram Surahman. Bisa diturunkannya Lizio, setelah proses verifikasi yang dilakukan operator Piala Indonesia PSSI sudah tuntas.

Selain memastikan Lizio bisa bermain, nomor punggung yang bakal dia kenakan juga sudah dipersiapkan oleh manajemen Persebaya.

"Nomor punggung 10 Persebaya untuk Lizio sudah masuk data pemain," ujar Ram Surahman pada Kamis, (21/02/19).

Damian Lizio sendiri mengaku tak sabar untuk membela klub barunya ini, apalagi sebelum berada di Kota Pahlawan, dirinya sudah sedikit belajar mengenai atmosfer sepak bola di Indonesia dan Persebaya sendiri.

”Saya tahu fans Persebaya luar biasa. Saya ingin segera bermain, memberikan yang terbaik,” harap Lizio. 

Dengan kepastian Lizio bermain dengan Persebaya pada leg kedua 16 besar Kratingdaeng Piala Indonesia melawan Persidago akhir pekan nanti, nampaknya bakal membuat Bonek bahagia. Mereka bisa menyaksikan penampilan penggawa asing anyar Bajul Ijo.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT 
 

52