Bola Internasional

Kecewa Sering Dicadangkan, Rafinha Sindir Pelatih Bayern Munchen

Minggu, 24 Februari 2019 14:51 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© T-Online
Rafinha, pemain Bayern Munchen. Copyright: © T-Online
Rafinha, pemain Bayern Munchen.

INDOSPORT.COM - Pemain bertahan Bayern Munchen, Rafinha, tidak bisa menutupi perasaan kecewa karena kerap duduk di bangku cadangan pada musim 2018/19.

Rafinha baru bermain sebanyak 17 pertandingan sepak bola di semua kompetisi sejauh ini. Pelatih Bayern Munchen, Niko Kovac, lebih senang memasang Joshua Kimmich di starting line-up.

Namun, pemain sepak bola berdarah Brasil ini berpeluang tampil ketika Bayern Munchen menjamu Liverpool. Pasalnya, Joshua Kimmich harus absen karena akumulasi

Hanya saja, berbicara selepas pertandingan Bayern Munchen vs Herta Berlin, Minggu (24/02/19), Rafinha mengaku itu akan sulit untuk menjalankan tugasnya karena dirinya hanya sering menjadi pemain pengganti.

"Jika Anda tidak mendapatkan menit, sulit untuk mempersiapkannya," kata Rafinha, dikutip dari laman berita olahraga Sportskeeda.

"Saya melakukan pekerjaan saya dan berlatih dengan baik, tetapi pelatih tidak mengandalkan saya. Aku tidak tahu kenapa. Aku belum membuat masalah. Tapi tentu saja aku kecewa," imbuhnya. 

Situasi Rafinda musim ini memang berbanding terbalik dengan percapaiannya bersama Bayern Munchen pada musim lalu. Sebelum ada Noko Kovac, ia menjadi pilihan utama dengan total 39 penampilan di seluruh kompetisi.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM