Bola Internasional

Tak Bela Timnas Indonesia U-22, Egy Maulana Vikri Dicadangkan Lechia Gdansk

Minggu, 24 Februari 2019 02:15 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© lechia.pl
Pemain Lechia Gdansk Egy Maulana Vikri saat akan menjalani latihan. Copyright: © lechia.pl
Pemain Lechia Gdansk Egy Maulana Vikri saat akan menjalani latihan.

INDOSPORT.COM - Klub sepak bola kasta tertinggi Liga Polandia, Lechia Gdansk kembali memainkan pertandingan lanjutan Ekstraklasa menghadapi klub papan tengah, Wisla Krakow. Lagi, Egy Maulana Vikri harus duduk di bangku cadangan.

Ya, Egy Maulana Vikri harus memulai pertandingan Lechia Gdansk vs Wisla Krakow dengan duduk di bangku cadangan dengan enam pemain lainnya.

Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec, lebih memilih Konrad Michalak dan gelandang serang senior, Flavio Paixao sebagai daya gedor serangan timnya di laga ini.

Meski hanya duduk di bangku cadangan, ini sebuah kemajuan untuk Egy Maulana Vikri yang di pertandingan sebelumnya sama sekali tidak masuk skuat untuk pertandingan Liga Polandia pekan ke-22.

Sementara itu, Egy Maulana Vikri dipercaya tampil sebagai starter saat Lechia Gdansk telah kekalahan dalam pertandingan uji coba menghadapi klub divisi kedua Polandia, Olimpia Grudziadz.

Saat itu, Lechia Gdansk harus menelan kekalahan 1-3 dari Olimpia, dengan kebobolan tiga gol sekaligus di babak pertama. Egy Maulana Vikri tak berbicara banyak di laga tersebut.

Untuk laga ini, Lechia Gdansk tentu akan menargetkan kemenangan. Di mana, mereka saat ini di puncak klasemen sementara terus dibuntuti oleh Legia Warsawa di urutan kedua dengan hanya selisih empat poin.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Bola Internasional dan Lainnya Hanya di INDOSPORT