Liga Champions

Berulah di Liga Champions, Manchester United dan PSG Didenda UEFA

Jumat, 1 Maret 2019 08:19 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Getty Images
Manchester United vs PSG Copyright: © Getty Images
Manchester United vs PSG

INDOSPORT.COM - Manchester United dan Paris Saint-Germain (PSG) sama-sama didenda UEFA karna terlibat dalam beberapa insiden pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Old Trafford awal bulan ini.

Dilansir dari ESPN, PSG berhasil menang dengan skor 2-0 dalam pertandingan tersebut. Namun, Angel Di Maria menjadi sasaran lemparan penonton tuan rumah. Sebaliknya, pendukung PSG juga melempari pemain Manchester United.

Sebagai tuan rumah, Manchester United harus membayar dennda sebesar 16 ribu euro atasu setara Rp256 juta. Sementara  PSG didenda lebih besar yakni, 41 ribu euro atasu setara Rp658 juta.

PSG juga diperintahkan UEFA untuk menghubungi pihak Manchester United dalam waktu 30 hari untuk mengganti kerusakan pada kursi tandang dan jaring segregasi penonton rumah dan tandang.

Selain merusak properti di Old Trafford, fans PSG juga bermasalah karena penggunaan kembang api, benda-benda yang dilempar, dan gangguan kerumunan.

Tak hanya itu, PSG juga didenda sebebesar Rp401 juta dalam pertandingan di fase grup Liga Champions saat bermain di kandang di Red Star Belgrade, karena menyebabkan pertandingan tertunda.

Pelatih Thomas Tuchel telah dihukum tak boleh menghadiri satu pertandingan karena ulahnya di kandang Red Star saat itu, di mana PSG menang 4-0.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Champions Lainnya Hanya di INDOSPORT