Liga Inggris

Klopp: Kami Tim yang Solid, Liverpool Masih Bisa Juara Liga Primer Inggris

Rabu, 6 Maret 2019 08:00 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Yohanes Ishak
© Getty Images
Jurgen Klopp peluk Xherdan Shaqiri Copyright: © Getty Images
Jurgen Klopp peluk Xherdan Shaqiri

INDOSPORT.COM - Pelatih klub sepak bola Liverpool, Jurgen Klopp meyakini bahwa klubnya akan mendepak Manchester City dari puncak klasemen dan menjuarai Liga Inggris 2018/19.

Liverpool kehilangan posisi puncak klasemen saat ditahan imbang 0-0 Everton di Godison Park, Minggu (3/3/19). Posisi The Reds digantikan Manchester City yang sebelumnya mengalahkan Bournemouth, 0-1. 

Setelah menguasai puncak klasemen sejak Desember 2018, Liverpool turun ke peringkat kedua dengan perolehan 70 poin, tertinggal satu angka dari Man City. 

Meski posisi The Reds telah lengser, Jurgen Klopp tetap optimis skuat asuhannya bisa bangkit kembali. Terlebih, mereka masih memiliki sembilan pertandingan tersisa.

"Kami tetap optimis. Masih ada banyak pertandingan yang harus kami mainkan. Konsistensi para pemain membuat kami bisa mencapai titik ini," ujar Klopp, dikutip dari berita sports, Sportskeeda

"Kami adalah tim solid yang susah dikalahkan. Dinamika di Liga Premier sedikit berubah, sekarang kami di posisi kedua, sementara mereka (City) yang pertama. Tetapi musim belum berakhir dan kami tak akan menyerah," imbuhnya. 

Dalam waktu dekat ini, tepatnya Minngu (10/3/19), Liverpool akan menjamu Burnley di Anfield. Sementara Man City akan bertanding melawan Watford. 

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT