Bola Internasional

Kalah Jauh! Ini Perbedaan Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia Dibanding Negara ASEAN Lain

Kamis, 21 Maret 2019 06:30 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Coro Mountana
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Memasuki jeda kompetisi, sejumlah negara seperti Timnas Indonesia sibuk mempersiapkan diri untuk melakoni beberapa pertandingan persahabatan guna menaikkan peringkat mereka di rangking FIFA.

Bahkan demi meraih hasil positif, tim asuhan Simon McMenemy tersebut sampai melakukan Training Camp (TC) atau pemusatan latihan hingga ke Australia beberapa pekan lalu.

Menariknya meski melakukan pemusatan latihan yang cukup jauh dari Tanah Air, namun Timmas Indonesia hanya dijadwalkan bertanding dengan tim sekelas Myanmar di ajang International Friendly Match nanti.

Hal yang justru berbeda dengan negara tetangga di kawasan ASEAN, seperti Malaysia ataupun Thailand. Tim negeri Jiran misalnya, mereka menggelar mini turnamen bernama Airmarine Cup 2019 yang diikuti Oman, Afghanistan dan Singapura.

Sedangkan Thailand jauh lebih hebat dengan mengikuti turnamen Piala Tiongkok yang juga diikuti oleh tim-tim besar macam Tiongkok, Uzbekistan bahkan Uruguay.

Dengan perbedaan lawan yang bakal dihadapi, tentu pengalaman yang didapat masing-masing Timnas akan berbeda. Semakin kuat lawan, maka semakin matang pula para pemain saat mereka bertanding di event-event besar.

Namun jika terlalu kuat dan gegabah dalam memilih tim untuk beruji coba, dapat menjadi blunder tersendiri bagi tiap-tiap Timnas. Pasalnya tim yang kalah tak akan mendapat poin tambahan, dan berimbas kepada peringkat di rangking FIFA.

Saat ini Timnas Indonesia tengah berada di 159 dunia dengan raihan 1003 poin, kalah jauh dari Vietnam yang memiliki poin 1229 sekaligus menjadi Tim ASEAN dengan peringkat tertinggi di ranking FIFA yakni 99.

Ikuti Terus Berita Timnas Indonesia dan Olahraga Lainnya hanya di INDOSPORT