Ulang Tahun, Striker Cantik Timnas Putri Indonesia Dapat Ucapan Romantis

Jumat, 5 April 2019 16:42 WIB
Editor: Isman Fadil
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Genap berusia 18 tahun, Zahra Muzdalifah mendapat ucapan romantis dari induk sepak bola Indonesia, PSSI, melalui akun Instagram. Diketahui, Zahra merupakan penggawa timnas putri Indonesia kelahiran 4 April 2001.

Dalam unggahan akun @pssi__fai, mereka memberikan kalimat berisikan ucapan dan juga perjalanan karier penyerang sayap kiri Garuda Pertiwi tersebut. 

"Hari ini, 18 tahun yang lalu, seorang pesepakbola wanita muda berbakat Indonesia bernama Zahra Muzdalifah lahir. Memiliki ketertarikan pada si kulit bundar sejak usia 7 tahun, ia kemudian mengikuti beberapa sekolah sepak bola, seperti Patriot Merah Putih, Madania, dan kemudian pindah ke ASIOP. Berbagai turnamen pun diikutinya selama bersekolah sepak bola," tulis dalam keterangan foto.

Menurut PSSI, Zahra merupakan salah satu dari banyak bakat sepak bola wanita yang membangkitkan kepercayaan diri bagi para srikandi yang ingin menekuni olahraga sepak bola. 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by PSSI (@pssi__fai) on

Keseriusannya ditambah bakatnya yang mumpuni, serta penampilan apiknya pada ajang Piala Pertiwi 2017 yang mampu membuat Zahra kemudian dilirik tim pelatih Timnas Wanita Indonesia. HIngga sejak awal tahun 2018 sampai sekarang, Zahra kerap menjadi andalan skuat utama Garuda Pertiwi. 

Selain memiliki ketangkasan dalam memainkan bola di lapangan hijau, Zahra Muzdalifah juga dikenal memiliki paras cantik nan rupawan. Tak heran jika akun instagram milik Zahra telah diikuti hingga 252 ribu followers.  

Saat ini, Zahra dan para penggawa tim nasional wanita lainnya tengah berjuang membawa nama Indonesia pada Kualifikasi Pra-Olimpiada 2020 Babak Kedua di Myanmar.

Penulis: Neneg Astrianti

Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Internasional Hanya di INDOSPORT.COM