Liga Europa

5 Statistik Krusial Jelang Duel Arsenal vs Napoli di Liga Europa 2018/19

Kamis, 11 April 2019 17:32 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© INDOSPORT
Ilustrasi logo Arsenal vs Napoli di Liga Europa 2018/2019. Copyright: © INDOSPORT
Ilustrasi logo Arsenal vs Napoli di Liga Europa 2018/2019.

INDOSPORT.COM - Jelang leg pertama perempatfinal  Liga Europa 2018/2019 antara Arsenal vs Napoli, ternyata ada lima statistik krusial untuk duel kedua tim.

Pertandingan Arsenal vs Napoli bakal berlangsung di Stadion Emirates, London, Inggris, Jumat (12/05/19), pukul 02.00 dini hari WIB.

Bermain di kandang sendiri membuat manajer Arsenal, Unai Emery, menginginkan kemenangan lantaran hasil positif tersebut nantinya bisa memengaruhi hasil leg kedua.

"Target pertama kami adalah menang, tetapi kami juga tidak ingin memberi peluang bagi mereka untuk mencetak gol," kata Emery dicuplik Sky Sports, Kamis (11/05/19).

Di sisi lain, pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, mengingatkan anak asuhnya untuk tidak berpuas diri untuk tetap fokus demi meraih hasil krusial di duel tandang ini.

© Twitter/@BBCSport
Para pemain merayakan gol di partai Arsenal vs Newcastle United pada ajang Liga Primer Inggris (Premier League), Selasa (02/04/19) dini hari. Copyright: Twitter/@BBCSportPara pemain merayakan gol di partai Arsenal vs Newcastle United pada ajang Liga Primer Inggris (Premier League), Selasa (02/04/19) dini hari.

Terkait pertemuan di Emirates Stadium ini, ada beberapa statistik menarik yang perlu diketahui oleh penggemar sepak bola. Berikut data yang dikutip oleh Opta.

© Getty Images
Pertandingan Serie A Italia, Parma vs Napoli, Minggu (24/02/19). Copyright: Getty ImagesPertandingan Serie A Italia, Parma vs Napoli, Minggu (24/02/19).

1. Arsenal dan Napoli telah dua kali bertemu di ajang Eropa (Liga Champions 2013/14). Kala itu, mereka sama-sama menang 2-0 di kandang masing-masing.

2. Arsenal mampu mencapai babak perempatfinal ajang Benua Biru selama dua musim berturut-turut, yakni di Liga Europa 2017/18 (vs CSKA Moscow) dan 2018/19. Catatan ini merupakan yang pertama kali sejak Liga Champions 2008/09 dan 2009/10.

3. Arsenal baru kalah sekali dalam 17 pertandingan kandang terakhir di Liga Europa (12 menang dan 4 seri) sejak menelan pil pahit dari Ostersunds FK di babak 32 besar 2017/18.

4. Napoli mencapai perempatfinal di Liga Europa sebanyak tiga kali, mulai dari 1988/89 (juara dan ada Diego Maradona), 2014/15 (kalah di semifinal), dan kini 2018/19.

5. Napoli tak pernah menang melawan tim Inggris di laga tandang pada ajang Eropa dalam delapan laga (1 seri dan 7 kekalahan). Burnley, Leeds United, Liverpool, Chelsea, Manchester United, dan Arsenal adalah klub Inggris yang telah mengalahkan Napoli.

Terus Ikuti Update Liga Europa 2018/2019 dan Berita Sepak Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.