Liga Inggris

Liverpool vs Chelsea: 10 Pemain yang Pernah Memperkuat Si Merah dan Si Biru (Bagian 1)

Minggu, 14 April 2019 16:00 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Yohanes Ishak
© Sportskeeda
Raul Meireles pernah bermain bagi Liverpool dan Chelsea. Copyright: © Sportskeeda
Raul Meireles pernah bermain bagi Liverpool dan Chelsea.
Raul Meireles

Nama Raul Meireles mungkin menjadi salah satu penyesalan besar suporter Liverpool, yang tak ikhlas pemain pujaannya itu hijrah ke Chelsea.

Karena sebenarnya sejak didatangkan Liverpool dari Porto musim 2010/11, Raul Meireles mampu mencuri perhatian lewat penampilan apiknya di lapangan tengah. Satu gelar Piala Carling pun mampu disumbangkan pria asal Portugal itu ke lemari trofi Liverpool.

Namun semusim saja di Anfield, Meireles justru di lego Liverpool ke rivalnya, Chelsea dan terbukti dengan kualitasnya, sejumlah gelar mampu disumbangkan Meireles ke klub barunya itu. Mulai dari gelar Piala FA hingga yang paling bergengsi, trofi Liga Champions 2011/12.

Yossi Benayoun

© LiverpoolFC
Yossi Benayoun pernah bermain untuk Liverpool (kiri) dan Chelsea. Copyright: LiverpoolFCYossi Benayoun pernah bermain untuk Liverpool (kiri) dan Chelsea.

Satu lagi pemain yang sempat bersinar di Liverpool yang kemudian hijrah ke Chelsea, Yossi Benayoun. Meski tak mampu menyumbangkan satu pun gelar juara, bersama Liverpool sejak musim 2007/08 hingga 2009/10, Yossi Benayoun cukup menjadi idola publik Anfield, lewat keterampilannya di sektor sayap.

Namun kemudian Yossi Benayoun justru menyebrang ke London bersama Chelsea di musim 2010/11. Di Stamford Bridge, Yossi Benayoun memang tak mampu menunjukan kualitas sebaik saat di Liverpool, namun bersama The Blues dirinya mampu mendapatkan satu trofi, Liga Europa 2012/13.

Ikuti terus Berita Sepak Bola Liga Inggris dan Berita Olahraga lainnya di INDOSPORT.COM

244