Liga Italia

30 Gelar dalam Kariernya, Cristiano Ronaldo Adalah Sang Juara!

Minggu, 21 April 2019 09:53 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
 Copyright:
Ronaldo Juara di Spanyol dan Italia

Dua musim pertamanya di Real Madrid, Ronaldo harus puas dengan status runner-up di LaLiga Spanyol bersama Real Madrid. Barulah pada 2011/12, Los Blancos bisa diantarkan menjuarai LaLiga Spanyol.

Gelar LaLiga Spanyol itu bahkan berhasil dikawinkan dengan Piala Copa del Rey. Jika itu domestik, Ronaldo dan Real Madrid sangat berjaya di kompetisi internasional.

Yang paling banyak diketahui sekarang adalah empat trofi Liga Champions. Di mana tiga di antaranya berhasil didapat dalam tiga musim beruntun (2015/16, 2016/17 dan 2017/18).

Jika ditotal, Ronaldo memenangkan 16 gelar tambahan bersama Real Madrid sebelum dirinya bergabung ke Juventus di musim panas 2018 lalu. Keseluruhan, koleksi Ronaldo saat hengkang dari Real Madrid sebanyak 27 trofi.

Ronaldo Juara Bersama Juventus

© INDOSPORT
Cristiano Ronaldo merayakan kemenangan Juventus dengan mencium trofi Supercoppa Italiana di King Abdullah Sports City pada (16/01/19) di Jeddah, Arab Saudi. Copyright: INDOSPORTCristiano Ronaldo merayakan kemenangan Juventus dengan mencium trofi Supercoppa Italiana di King Abdullah Sports City pada (16/01/19) di Jeddah, Arab Saudi.

Pindah ke Juventus, karier manis Ronaldo di Italia diawali dengan trofi Piala Super Italia pada Januari 2019 berkat gol tunggal yang dicetak olehnya sendiri ke gawang Milan.

Serie A Italia 2018/19 masih menyisakan lima giornata, Ronaldo dan Juventus sudah memastikan gelar Scudetto. Ini merupakan Scudetto ke-8 kalinya secara berturut-turut.

27 ditambah dua, total 29 trofi sudah dimenangkan Ronaldo selama kariernya. Semakin lengkap dengan gelar juara Euro 2016 bersama negaranya, Portugal yang mengalahkan tim tuan rumah, Prancis pada Juli 2016 lalu.

Cristiano Ronaldo dengan 30 trofi di empat negara berbeda merupakan pencapaian yang nampaknya akan sulit terulang oleh para pemain di generasi mendatang. Teruskan Ronaldo!

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Italia Lainnya Hanya di INDOSPORT