Liga Indonesia

Pulih dari Cedera, Novri Optimistis Persija Petik Kemenangan di Piala AFC

Senin, 22 April 2019 18:45 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
© Media Persija
Novri Setiawan merayakan golnya ke gawang Tampines Rovers. Copyright: © Media Persija
Novri Setiawan merayakan golnya ke gawang Tampines Rovers.

INDOSPORT.COM - Pemain sayap Persija Jakarta, Novri Setiawan, baru-baru ini mengaku sudah kembali dalam kondisi prima pasca-mengalami cedera. Dia kini siap membantu tim mengejar kemenangan saat menjamu Ceres-Negros dalam lanjutan Piala AFC 2019.

Novri memang sempat diharuskan menepi sementara dari lapangan hijau setelah mengalami cedera otot. Pemain asal Sumatera Barat ini bahkan harus absen membela Persija selama tiga pekan lamanya.

Kini saat Persija dalam kondisi genting, Novri mengaku sudah pulih. Bila dipercaya, dia siap bermain melawan Ceres Negros di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (23/4/19) besok.

"Kalau saya sebagai pemain merasa kami besok sudah siap semua. Kami sudah latihan skema dan strategi untuk menghadapi permainan cepat mereka," ucap Novri di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (22/4/19).

"Saya sudah absen tiga minggu buat istirahat. Dua pertandingan saya tak main. Sekarang, alhamdulillah kondisi sudah berangsur membaik," tambah Novri.

Setelah pulih dari cedera, Novri ingin membantu Persija meraih kemenangan. Sebab kemenangan dapat membantu Persija untuk menjaga asa lolos dari fase grup. "Mudah-mudahan besok saya bisa main maksimal dan membantu tim," tutupnya.

Persija saat ini masih menempati peringkat tiga klasemen sementara Grup G Piala AFC 2019. Ismed Sofyan dkk. baru mengoleksi empat poin dan berada di bawah Ceres-Negros (9 poin) dan Becamex Binh Duong (7).

Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT