Liga Indonesia

Diisukan ke Kalteng Putra, Ini Harga Transfer Shahin Balijani

Rabu, 1 Mei 2019 14:50 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© shahinbalijani10pv
Shahin Balijani saat jalani latihan. Copyright: © shahinbalijani10pv
Shahin Balijani saat jalani latihan.

INDOSPORT.COM - Kalteng Putra FC dilaporkan akan mencari pemain asing Asia baru pada bursa transfer jelang Liga 1 2019. Itu dilakukan untuk meningkatkan produktivitas Kalteng Putra pada musim debutnya di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Meski saat ini Kalteng Putra memiliki Yoo Hyun-koo di slot legiun asing Asianya, namun mereka masih bisa mendatangkan satu pemain tambahan. Itu bisa terjadi jika Yoo Hyun-koo menjalani proses naturalisasi.

Jika proses itu berjalancar lancar sebelum jendela bursa transfer ditutup, maka Kalteng Putra bisa mendatangkan pemain yang dikabarkan menjadi incaran mereka, yakni Shahin Balijani, jelang Liga 1 2019.

Kabar Kalteng Putra akan merekrut Shahin Balijani sendiri datang ketika beberapa pendukung Laskar Isen Mulang membanjiri kolom komentar sang pemain. Sebagian dari mereka mencoba untuk membujuk Shahin Balijani untuk datang pada musim ini.

Terlebih saat ini Shahin Balijani tengah berstatus bebas transfer alias tidak memiliki klub. Situasi ini seharunya bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Kalteng Putra untuk mendapatkan tanda tangan sang penyerang.

Shahin Balijani sendiri cukup memiliki banyak pengalaman dalam karier sepak bola profesionalnya. Terhitung, penyerang yang saat ini masih berusia 21 tahun tersebut telah membela 12 tim berbeda.

Meski begitu, Shahin Balijani saat ini tidak memiliki harga yang mahal. Menurut situs Transfermarkt, Shahin balijani dibanderol dengan harga sekitar 25 ribu euro atau hanya setara dengan Rp399 juta.

Harga tersebut terbilang cukup murah bagi klub-klub sepak bola profesional di Indonesia. Hal itu terbukti, jika Shahin Balijani benar-benar bergabung ke Kalteng Putra, maka dirinya akan menjadi pemain termurah di skuat Laskar Isen Mulang.

Curhat Sutiyoso Susah Payah Bangun Persija

Terus Ikuti Sepak bola Liga Indonesia dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT