Liga Champions

Jelang Barcelona vs Liverpool, Ini Permintaan Eks Pemain Manchester United

Rabu, 1 Mei 2019 23:50 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Coro Mountana
© Andrew Powell/Liverpool FC via Getty Images
Mantan pemain Manchester United, Michael Owen ingin ada pesta gol di pertandingan semifinal Liga Champions 2018/19 antara Barcelona vs Liverpool. Copyright: © Andrew Powell/Liverpool FC via Getty Images
Mantan pemain Manchester United, Michael Owen ingin ada pesta gol di pertandingan semifinal Liga Champions 2018/19 antara Barcelona vs Liverpool.

INDOSPORT.COM - Mantan pemain Manchester United, Michael Owen mempunyai sebuah permintaan dalam laga semifinal leg pertama Liga Champions antara Barcelona vs Liverpool pada Kamis (02/05/19). Permintaan tersebut adalah ingin melihat pesta gol di laga tersebut.

Dilansir dari laman portal berita olahraga This is Football, penyerang yang justru menjadi legenda di Liverpool itu mengemukakan harapannya dan prediksinya terkait laga Barcelona vs Liverpool.

"Ini adalah laga yang sangat menarik. Barcelona yang bermain di kandang sendiri menjamu Liverpool. Saya harap banyak gol tercipta di sana," ujar pria berusia 39 tahun itu.

"Saya pikir, permainan ini seperti melempar uang logam. Kita tidak bisa menerka siapa yang akan menang. Akan tetapi, saya rasa keduanya akan berakhir imbang 2-2," pungkasnya.

Barcelona memang perkasa di Liga Champions 2018/19 ini. Tim asuhan Ernesto Valverde itu berhasil sampai ke babak semifinal dengan menyingkirkan raksasa Liga Primer Inggris, Manchester United di perempatfinal dengan agregat 4-0.

Namun, Liverpool juga tak kalah hebatnya. Tim asuhan Jurgen Klopp tersebut berhasil sampai ke semifinal Liga Champions 2018/19 setelah mengalahkan Porto di perempatfinal dengan agregat 6-1.

Dengan sepak terjang kedua tim yang begitu hebat di Liga Champions 2018/19, bisa jadi Barcelona dan Liverpool saling jual beli serangan dan berakhir dengan banjir gol.

Curhat Sutiyoso Susah Payah Bangun Persija

Ikuti Terus Perkembangan Berita Sepak Bola Liga Champions Hanya di INDOSPORT.COM.