Liga Indonesia

4 Bulan di Persija, Catatan Kolev Lebih Buruk Dari Teco

Kamis, 2 Mei 2019 11:25 WIB
Penulis: Alvin Syaptia Pratama | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Herry Ibrahim/Indosport.com
Pelatih Persija, Ivan Kolev. Copyright: © Herry Ibrahim/Indosport.com
Pelatih Persija, Ivan Kolev.

INDOSPORT.COM – Pelatih anyar Persija Jakarta asal Bulgaria, Ivan Kolev kembali menorehkan hasil buruk usai kalah 3-1 atas tuan rumah Becamex Binh Duong dalam laga lanjutan fase grup Piala AFC 2019 di Stadion Go Dau, Vietnam, Rabu (1/5/19).

Kekecewaan The Jakmania atas permainan buruk Persija akhirnya mereka keluarkan setelah laga usai. Mereka memprotes secara langsung kepada pemain dan pelatih setelah peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan. Antara tim dan suporter tampak diskusi serius tentang permainan Persija kedepannya.

Rasa kecewa suporter terhadap permainan tim sangat wajar apabila dibandingkan dengan catatan musim lalu. Saat masih ditangani Stefano Cugurra Persija berhasil menyabet dua gelar pramusim dan berhak lolos ke babak semifinal Zona Asean Piala AFC 2018.

Tahun lalu dalam lima pertandingan fase grup Piala AFC 2018, Teco berhasil membawa Persija meraih 10 poin dengan tiga kali kemenangan, satu kali hasil imbang serta satu kekalahan dan membuat Persija bertengger di puncak klasemen.

Sementara musim ini bersama Ivan Kolev, tim yang berjuluk Macan Kemayoran ini hanya memperoleh empat poin dari satu kemenangan, satu hasil imbang dan tiga kali kekalahan yang membuat Persija hanya duduk di peringkat ketiga dan telah dipastikan tidak lolos di fase berikutnya.

Contoh lain di turnamen pramusim Piala Presiden, Teco berhasil membawa Persija membawa pulang trofi kompetisi tahunan tersebut dengan catatan lima kemenangan dan hanya kalah sekali di fase grup.

Sebaliknya, Kolev musim ini hanya mampu membawa Persija lolos ke babak perempatfinal usai dikalahkan klub promosi Kalteng Putra melalui babak adu penalti. Klub asal Ibukota Indonesia ini hanya mampu mencatatkan dua kemenangan, satu kali imbang dan satu kekalahan melalui adu penalti.

Musim lalu, Teco juga berhasil membawa pulang trofi Boost Sportsfix Super Cup usai memenangi turnamen segitiga dengan Ratchaburi Mitr Pol FC dan Kelantan FA di Malaysia pada laga kompetisi pramusim.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM