Liga Indonesia

Hanya 48 Jam Beristirahat, "Mesin Robot" Persija Semakin Soak?

Kamis, 2 Mei 2019 19:35 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© Media Persija/Khairul Imam
Pelatih Persija Ivan Kolev saat memberikan instruksi pada sesi latihan jelang laga babak 8 besar Piala Indonesia antara Bali United vs Persija, Kamis (25/4/19). Foto: Media Persija/Khairul Imam Copyright: © Media Persija/Khairul Imam
Pelatih Persija Ivan Kolev saat memberikan instruksi pada sesi latihan jelang laga babak 8 besar Piala Indonesia antara Bali United vs Persija, Kamis (25/4/19). Foto: Media Persija/Khairul Imam

INDOSPORT.COM - Persija Jakarta benar-benar dihadapkan dengan jadwal padat belakangan ini. Usai bertandang ke Vietnam kontra Becamex Binh Duong di Piala AFC 2019 pada Rabu (1/5/19), mereka harus secepatnya bersiap diri menyambut laga berikutnya, Minggu (5/5/19).

Persija akan menjamu Bali United dalam laga leg kedua perempat final Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/19. Ismed Sofyan dkk. dipastikan berjibaku mengejar kemenangan lantaran keok di leg pertama dan tertinggal 1-2 secara agregat.

Artinya, skuat asuhan Ivan Kolev hanya punya waktu istirahat sekitar 48 jam untuk memulihkan kondisi lantaran akan kembali menjalani latihan rutin pada Jumat (3/5/19) sebagai persiapan akhir melawan Bali United.

"Persija kembali menggelar latihan pada Jumat, pukul 16.00 WIB di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta," kata media officer Dwi Putra, Kamis (2/5/19).

"Tim baru baru saja tiba siang tadi di Jakarta. Lepas landas dari Vietnam pagi tadi pukul 09.50 lalu mendarat pukul 13.00, besok latihan, dan lusa official training," imbuhnya.

Kondisi ini kabarnya membuat pelatih Ivan Kolev tidak habis pikir. Dia pun melontarkan sindiran terkait anak asuhnya yang diperlakukan bak robot karena jadwal bertanding dan istirahat tidak ideal.

"Kami bermain setiap tiga hari sejak Januari. Mereka (pemain) robot, kita robot. Pertandingan hari ini kami hanya ada enam pemain cadangan, tidak ada yang bisa diganti," ujar Kolev usai kalah 1-3 dari Becamex, kemarin.

"Selesai Becamex, kami harus menempuh perjalanan jauh menuju Jakarta dan hari Minggu kami bermain lagi. Dalam 15 hari kami ada lima pertandingan. Kalau itu robot pasti rusak," tegas Kolev.

Curhat Sutiyoso Susah Payah Bangun Persija

Ikuti Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT