Liga Indonesia

Dipasang Single Seat Bermotif Batik, Renovasi Stadion Manahan Solo Sudah Capai 53 Persen

Rabu, 8 Mei 2019 12:47 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Ronald Seger/INDOSPORT
Progres pembangunan Stadion Manahan Solo. Copyright: © Ronald Seger/INDOSPORT
Progres pembangunan Stadion Manahan Solo.

INDOSPORT.COM – Proses renovasi Stadion Manahan Solo terus dikebut. Kini, pengerjaan stadion sepak bola yang terletak di pusat Kota Solo itu sudah mencapai 53 persen.

Berdasarkan laporan Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia (Kemen PUPR RI), proses renovasi Stadion Manahan ditargetkan rampung sesuai jadwal pada bulan September 2019 mendatang.

Setelah direnovasi, kapasitas Stadion Manahan akan mengalami penyusutan dari yang sebelumnya bisa menampung 25.000 penonton menjadi 20.000 penonton. Hal ini karena seluruh tribun akan dipasang single seat alias kursi tunggal.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kementerian PUPR (@kemenpupr) on

Sebagai stadion yang digadang-gadang akan menjadi ikon baru Kota Solo, Stadion Manahan tetap akan memiliki ciri khas budaya Solo berupa hiasan motif Batik Kawung yang akan dipasang di bagian tribun penonton.

Ke depannya, Stadion Manahan tidak hanya bisa digunakan untuk menggelar laga sepak bola. Namun stadion yang dibangun mulai tahun 1989 itu juga bisa digunakan sebagai venue olahraga dengan skala nasional maupun internasional.

Stadion Manahan sendiri sudah dua kali direnovasi. Renovasi pertama dilakukan pada tahun 2008 lalu. Renovasi pertama dilakukan untuk menyambut ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah tahun 2009.

Sedangkan renovasi yang mulai dikerjakan sejak Agustus 2018 hingga saat ini adalah renovasi kedua dan merupakan renovasi besar-besaran karena hampir semua bagian stadion diperbaiki.

Bahkan, wajah baru Stadion Manahan nanti disebut-sebut sebagai versi mini dari Stadion Utama Gelora Bung Karno yang terletak di Jakarta. Setelah selesai direnovasi, Stadion Manahan yang 'baru' akan menjadi kandang klub sepak bola Persis Solo.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Hanya di INDOSPORT.COM