Liga Indonesia

Mesin Gol Timnas Indonesia di Piala AFF 2002 Jadi Sorotan Media Asing

Minggu, 12 Mei 2019 17:09 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© INDOSPORT
Legenda Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas Copyright: © INDOSPORT
Legenda Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas

INDOSPORT.COM – Catatan karier Bambang Pamungkas selama bermain di Timnas Indonesia terus menjadi sorotan. Kali ini, media asal Amerika Serikat, FOX Sports, mengangkat kisah legenda ini di ajang Piala AFF 2002.

FOX Sports mengatakan bahwa pemain yang memiliki 86 caps untuk Timnas Indonesia ini mulai menebar ancaman di kawasan Asia Tenggara setelah mencetak gol tunggal ke gawang Malaysia pada babak semifinal Piala Tiger 2002 (kini berganti nama menjadi Piala AFF). Gol semata wayangnya mengantar Indonesia ke babak final.

Bambang mendapatkan gelar top skorer dengan total delapan gol. Ia mengungguli tandemnya di lini depan saat itu, Zaenal Arif, yang mengemas enam gol. Bahkan, ia mencetak rekor gemilang dengan empat golnya ke gawang Filipina di laga penutup grup A yang berkesudahan 13-1.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by FOX Sports Asia (@foxsportsasia) on

Meski mendapat gelar top skorer, Indonesia takluk di final dari Thailand melalui babak adu penalti. Saat itu, skuat Garuda yang bermain di depan pendukungnya sendiri berhasil menyamakan kedudukan lewat Yaris Riyadi dan Gendut Dony setelah tertinggal dua gol di babak pertama.

Indonesia sempat berada di atas angin di babak adu penalti setelah keberhasilan eksekusi penalti Bambang diikuti kegagalan pemain andalan Thailand, Kiatisuk Senamuang. Namun, Sugiantoro dan Sandy Firmansyah yang menjadi penenang Indonesia berikutnya gagal menjalankan tugasnya.

Meski Imran Nahumarury yang menjadi eksekutor keempat berhasil menjebol gawang Kittisak Rawangpa, empat eksekutor terakhir Thailand berhasil menjebol gawang Hendro Kartiko. Hal itu membuat Indonesia kembali gagal menjuarai ajang tersebut setelah pada Piala Tiger 2000 juga harus puas menjadi runner-up.

Rekor gol jebolan Diklat Salatiga itu hanya kalah dari sesama legenda Persija Jakarta, Soetjipto Soentoro, yang berhasil mencetak 57 gol dari 68 penampilannya di kancah internasional (1965-1970). Soentoro sendiri pernah mencetak delapan gol dalam satu laga kala bertemu Singapura pada 7 November 1969.

Ikuti Update Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM