INDOSPORT.COM - Pengurus Pusat suporter Persija Jakarta, The Jakmania, menyampaikan informasi penting usai memutuskan untuk memboikot laga kontra PSIS Semarang, Minggu (26/5/19).
Sebelumnya, Ketua Umum The Jakmania, Ferry Indrasjarief, telah menegaskan bahwa tidak ada rombongan pusat yang berangkat ke Stadion Moch. Soebroto, Magelang. Keputusan tersebut diambil sebagai bentuk kekecewaan terhadap manajemen tuan rumah yang menaikkan harga tiket hingga 175.000 rupiah.
Harga itu dinilai tidak wajar oleh The Jakmania sehingga mereka mengurungkan niat untuk tur ke Magelang. Pengurus Pusat The Jakmania pun segera mengumumkan soal pengembalian dana dari agenda tur Magelang yang disampaikan melalui media sosial Twitter.
"Teman-teman Jakmania yang sudah melakukan pembayaran untuk tur Magelang, uang tur akan dikembalikan. Pada hari senin, 27 Mei 2019, pukul 20.00 hingga 23.00 WIB, di sekretariat the Jakmania," tulis akun @infokomJakmania.
INFORMASI
— the Jakmania (@InfokomJakmania) May 25, 2019
PENGEMBALIAN UANG TOUR MAGELANG
. . .
Teman-teman Jakmania yang sudah melakukan pembayaran untuk tour magelang, uang tour akan dikembalikan
Pada hari senin, 27 Mei 2019
Pukul 20.00 hingga 23.00 WIB
Di sekretariat the Jakmania.#InfokomJakmania pic.twitter.com/n6sYdemfO8
Meski memutuskan untuk tidak menghadiri pertandingan tersebut, The Jakmania tetap memberikan dukungan pada tim kebanggaan mereka lewat layar kaca di kediaman masing-masing.
Sementara itu, duel PSIS vs Persija akan digelar di Stadion Moch Soebroto, Magelang, malam ini. Pertandingan ini bertajuk penutup pekan ke-2 Shopee Liga 1 2019.