Liga Indonesia

Keluarga, Bisnis Dan Sepak Bola Jadi Pengisi Libur Bek Kiri Andalan Arema FC

Jumat, 7 Juni 2019 22:31 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Lanjar Wiratri
© Ian Setiawan/Indosport.com
Penuhi panggilan Timnas, fullback Arema FC masih ingin berlaga di Piala Presiden. Copyright: © Ian Setiawan/Indosport.com
Penuhi panggilan Timnas, fullback Arema FC masih ingin berlaga di Piala Presiden.

INDOSPORT.COM - Bek Arema FC, Johan Ahmat Farisi atau yang dikenal dengan Ahmad Alfarizi tampak tetap sibuk dalam membagi waktunya sepanjang mengisi libur Lebaran yang tak hanya bersama keluarga. Selain menghabiskan waktu bersama keluarga, ia juga mengurus bisnis maupun kegiatan sepak bola.

Bersama keluarga, jelas menjadi prioritas bek kiri andalan Arema FC tersebut. Meski tinggal di Malang, namun dirinya tidak selalu setiap hari pulang ke rumahnya, di kawasan Gunung Kawi, Kabupaten Malang.

Jarak tempuh yang bisa memakan waktu 60 menit ke Kota Malang, membuatnya tidak pulang di beberapa kesempatan.

"Kalau ada latihan atau laga away yang berangkat pagi, ya sering menginap di Mess," ujar Alfarizi kepada INDOSPORT.

"Jadi, libur ini sangat senang bisa lebih banyak waktu untuk keluarga," sambung ayah satu anak tersebut.

Kesibukannya yang kedua adalah soal bisnis. Hampir satu tahun ini, Al Farizi membuka gerai pangkas rambut modern atau lebih dikenal dengan Barber Shop, yang terletak di Kepanjen, Kabupaten Malang.

"Ya, tidak sering kalau ke Barber. Sekedar menengok aktivitas di sana," beber dia.

Kendati mendapat libur 10 hari, namun kegiatannya juga masih tidak lepas dari sepak bola. Bermain di kulit bundar itu dilakukannya di dekat tempat tinggal, hampir setiap sore hari selama libur Lebaran.

"Untuk menjaga kondisi fisik. Sekalian kumpul lagi sama teman-teman di kampung sampai buka puasa bareng," tutup pemain bernomor punggung 87 di Arema FC tersebut.